kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cicil.co.id memperluas akses pinjaman untuk mahasiswa di Bali


Selasa, 13 Februari 2018 / 10:00 WIB
Cicil.co.id memperluas akses pinjaman untuk mahasiswa di Bali
ILUSTRASI. Layanan Cicilan Mahasiswa Cicil.co.id Resmi Terdaftar di OJK


Reporter: Umi Kulsum | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan teknologi finansial PT Cicil Solusi Mitra Teknologi alias Cicil.co.id memperluas jangkauan layanan pembiayaannya ke luar Jawa. Kali ini, Cicil.co.id membuka akses bagi mahasiswa di Pulau Dewata Bali untuk bisa menggunakan fasilitas pembiayaan lunak tanpa kartu kredit ini. 

Marketing Lead Cicil.co.id, Yuppie Wietanto menilai Bali memiliki potensi pasar yang cukup signifikan. Di samping itu, perluasaan jangkauan ini sejalan dengan roadmap Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mendorong inklusi akses pembiayaan khususnya bagi masyarakat di wilayah luar Jawa.

“Kami berharap, fasilitas cicilan mahasiswa Cicil.co.id bisa membantu pembiayaan mahasiswa di luar Jawa yang dari hasil tim survei kami memiliki minat yang cukup tinggi,” jelas Yuppie dalam keterangan resmi, Senin malam (12/2).

Untuk peluncuran awal di Bali, Cicil.co.id membuka akses untuk tiga universitas, yaitu Universitas Udayana, Universitas Warmadewa, dan Universitas Pendidikan Nasional.

Syarat dan ketentuan, jelas Yuppie, masih berlaku seperti sebelumnya, yaitu mahasiswa yang ingin menggunakan fasilitas Cicil.co.id bisa membuat akun terlebih dahulu kemudian mengisi data diri secara lengkap. Setelah itu baru memilih produk kebutuhan kuliah yang diinginkan dari e-commerce pilihannya dan mengajukan permohonan pembiayaan secara online.

Adapun skema cicilan masih tetap menggunakan down payment (DP) sebagai komitmen mahasiswa untuk membeli produk tersebut bersama-sama dengan Cicil, dengan jangka waktu pelunasan cicilan yang bisa diatur dari satu bulan hingga 24 bulan sesuai dengan budget mahasiswa.

Asal tahu saja, Cicil.co.id adalah sebuah startup finansial berbasis teknologi yang memberikan akses pembiayaan bagi mahasiswa untuk membeli kebutuhan kuliah mereka secara cicilan tanpa kartu kredit dari e-commerce terpercaya mana saja di Indonesia. Mahasiswa dapat dengan mudah memilih produk yang ingin dibeli di berbagai e-commerce Indonesia dengan cara meng-copy link produknya dan paste link-nya pada platform Cicil.co.id untuk mengetahui jumlah cicilan setiap bulannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×