kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Transaksi di kantor cabang CIMB Niaga hanya 8%


Selasa, 16 Januari 2018 / 21:45 WIB
Transaksi di kantor cabang CIMB Niaga hanya 8%
ILUSTRASI. Nasabah Bertransaksi Pada Mesin ATM


Reporter: Yoliawan H | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi perbankan PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) didominasi oleh transaksi di luar cabang hingga 92% dari sisi frekuensi transaksi.

Lani Darmawan, Direktur Bisnis Konsumer CIMB Niaga mengatakan, untuk transaksi retail saja saat ini sudah lebih dari 95% transaksi dilakukan di luar kantor cabang.

“Mayoritas transaksi ada di e-channel seperti mobile banking dan internet banking serta untuk kebutuhan tunai kecil biasanya melalui ATM,” ujar Lani kepada Kontan.co.id, Selasa (16/1).

Lani menjelaskan, untuk total transaksi CIMB Niaga sudah di atas 92% dilakukan di luar kantor cabang. Menurutnya tren transaksi di dalam cabang cenderung stabil dan tidak terlalu naik.

Menurut Lani, transaksi di kantor cabang kebanyakan untuk transaksi nasabah yang nilainya besar ataupun untuk transaksi cek dan giro perusahaan. Peran cabang pasti masih dibutuhkan untuk keperluan transaksi tertentu dan terutama yang berjumlah besar.

“Namun rencana kami lebih fokus untuk investasi ke digital sesuai dengan tren minat dan kebutuhan transaksi nasabah itu sendiri karena lebih praktis, cepat, mudah. Pun, biaya lebih murah bagi bank,” tutup Lani.

Terkait pengurangan atau penambahan jumlah kantor cabang pihaknya tidak menjelaskan secara detail mengenai hal tersebut.

Sebagai gambaran, berdasarkan laporan keuangan, jumlah kantor cabang CIMB Niaga per kuartal III 2017 sebanyak 490 kantor. Berkurang 38 kantor dari tahun sebelumnya sebesar 528 kantor.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×