kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ada pandemi Covid-19, BPD tetap optimistis kredit terus tumbuh


Sabtu, 04 Desember 2021 / 11:24 WIB
Ada pandemi Covid-19, BPD tetap optimistis kredit terus tumbuh
ILUSTRASI. Sejumlah pelajar antre mengisi persyaratan membuka rekening tabungan di SMP Kartika VI-I Jayapura, Papua, Senin (25/10/2021).


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Bank pembangunan daerah (BPD) optimistis, bisa ekspansi lebih kencang tahun depan. Di tengah tekanan pandemi Covid 19, bank-bank daerah sepanjang tahun ini masih tumbuh solid.

Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), penyaluran kredit perbankan per Oktober 2021 tumbuh 3,24% secara year on year (yoy). Khusus kelompok BPD berhasil mencatatkan pertumbuhan kredit sebesar 5,99% yoy.

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (Bank BJB) salah satu yang cukup optimistis tahun depan. Bank BJB membidik penyaluran kredit bisa tumbuh di kisaran 9%-10% yoy. Adapun hingga kuartal III 2021, bank ini mencatat kredit tumbuh 6,9% yoy.

Pendorong pertumbuhan kredit diperkirakan Bank BJB masih akan lebih banyak ditopang segmen konsumer seiring mulai pulihnya tingkat konsumsi. Selanjutnya laju kredit juga bakal didorong oleh segmen wholesale.

Baca Juga: Dapat dukungan pemda, Fitch sematkan rating A stabil kepada Bank Banten (BEKS)

Kendati begitu, risiko masih tetap ada karena tidak semua sektor akan pulih secara bersamaan. Oleh karena itu, Bank BJB ]akan tetap selektif dalam melakukan ekspansi.

Salah satu mitigasi risiko yang akan dilakukan dalam penyaluran kredit adalah dengan ikut dalam sindikasi.

Dengan target pertumbuhan kredit Bank BJB lebih tinggi dibandingkan proyeksi kredit secara nasional dari Bank Indonesia (BI).

Direktur Utama Bank BJB, Yuddy Renaldi yakin, BJB akan meningkatkan pangsa pasarnya di Jawa Barat. "Market share kami saat ini di Jawa Barat ada di level 11%-12%," kata Yuddy kepada KONTAN, Jumat (3/12).

Baca Juga: Segera jatuh tempo, Bank Sulselbar siap lunasi obligasi senilai Rp 467 miliar




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×