kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BNI Syariah berburu dana nasabah haji


Sabtu, 31 Januari 2015 / 14:14 WIB
BNI Syariah berburu dana nasabah haji
ILUSTRASI. Serial Zombieverse dibintangi DEX, salah satu serial Korea yang berhasil masuk jajaran top series Netflix hari ini (14/8) setelah tayang akhir pekan kemarin.


Reporter: Issa Almawadi | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Sejumlah strategi dilancarkan BNI Syariah untuk meningkatkan jumlah nasabah dari calon jamaah haji dan umrah. Salah satunya adalah memfasilitasi kebutuhan transaksi para jamaah melalui Kartu Haji dan Umrah.

Dinno Indiano, Direktur Utama BNI Syariah bilang, Kartu Haji dan Umrah merupakan hasil kerjasama dengan MasterCard Indonesia. Dengan kartu tersebut, BNI Syariah ingin memberi kemudahan kepada jamaah saat melakukan penarikan tunai melalui ATM dan transaksi lain selama berada di tanah suci. "Kartu ini akan diberikan kepada nasabah yang sudah siap berangkat ke tanah suci, dan berfungsi sebagai pengganti living cost yang diberikan secara tunai," terang Dinno, Jumat (30/1).

BNI Syariah berharap, dengan kartu tersebut jamaah haji dan umrah dapat lebih tenang dan nyaman beribadah lantaran terlindungi dari risiko kehilangan uang tunai. Kartu Haji dan Umrah juga sejalan dengan program transaksi non-tunai (cashless).

Irni Palar, Country Manager MasterCard Indonesia menambahkan, Kartu Haji dan Umrah bisa menjadi solusi yang tepat demi kemudahan bertransaksi. "Bagi MasterCard, dukungan terhadap produk Kartu Haji dan Umrah BNI Syariah merupakan wujud komitmen kami untuk turut berperan serta dalam pengembangan industri syariah di Indonesia," katanya.

Di sisi lain, Dinno menambahkan, Kartu Haji dan Umrah adalah produk BNI Syariah yang terafiliasi dengan rekening tabungan haji dan umrah. "Ini merupakan bentuk layanan dan fasilitas dari kami kepada nasabah di era modern. Dengan begitu, nasabah dapat beribadah dengan tenang di tanah suci," katanya.

Sekadar informasi, BNI Syariah sudah mengelola rekening tabungan haji sebesar Rp 414 miliar per Desember 2014. Dana tersebut dikumpulkan anak usaha Bank Negara Indonesia (BNI) ini dari sekitar 146.591 rekening.

Dengan bekal tersebut, manajemen BNI Syariah merasa optimistis menjalankan bisnis tahun ini. "Jadi, tiap tahun, kami menargetkan bisa memberangkatkan jamaah haji sebanyak 15.000 orang," tutur Imam T. Saptono, Direktur Bisnis BNI Syariah.

Pencapaian jumlah rekening dan nilai tabungan haji diprediksi akan terus meningkat. "Terutama dengan kebijakan pemerintah agar pelunasan biaya haji dilakukan ke bank syariah," imbuh Dinno. BNI Syariah berharap, sejumlah kemudahan yang diberikan akan menggenjot jumlah nasabahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×