kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ada dana PEN, kredit Bank Jatim tumbuh 10,4% per Agustus 2020


Kamis, 17 September 2020 / 14:39 WIB
Ada dana PEN, kredit Bank Jatim tumbuh 10,4% per Agustus 2020
ILUSTRASI. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyaluran kredit PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) sudah semakin meningkat terutama sejak adanya penempatan dana dari pemerintah. Per Agustus, kredit bank ini tumbuh sebesar 10,4% secara year on year (YoY). 

Pertumbuhan tersebut  meningkat dari bulan Juli yang baru tumbuh sekitar 6,92%. Dengan adanya penempatan dana pemerintah sebesar Rp 2 triliun, Bank Jatim memperkirakan penyaluran kredit tahun ini akan lebih tinggi dari target di rencana bisnis bank (RBB) 6%-8%.

Ferdian Satyagraha, Direktur Keuangan Bank Jatim mengatakan, pihaknya akan tetap mengedepankan prinsip prudential banking  dalam penyaluran kredit dan fokus pada sektor-fokus ekonomi alternatif potensial di masa Covid-19.

Adapun sektor-sektor tersebut diantaranya perdagangan, perkebunan dan perikanan, industri rumah tangga seperti pembuatan alat kesehatan Tier 1, dan  industri pengolahan non bahan baku ekspor-impor.

Baca Juga: NIM perbankan melorot saat pandemi corona, ternyata ini pemicunya

"Lalu pada jasa kegiatan lain yang masih berkaitan dengan pertanian, perikanan,  perdagangan, jasa keuangan lain dan perantara keuangan, serta jasa perorangan, kesehatan dan kemasyarakatan," kata Ferdi.

Sementara penyaluran kredit dari dana pemerintah dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) telah mencapai Rp 702 miliar per akhir Agustus. 

Mayoritas penyaluran dana PEN disalurkan pada segmen konsumsi serta menengah dan kecil.

Selanjutnya: Pemerintah dinilai perlu gencarkan edukasi soal penyaluran kredit dana PEN

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×