kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jeli sebelum membeli produk asuransi unitlink


Jumat, 19 Oktober 2018 / 21:40 WIB
Jeli sebelum membeli produk asuransi unitlink
ILUSTRASI. unitlink


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Narita Indrastiti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berbagai produk keuangan telah beredar di pasaran, salah satunya produk asuransi unitlink. Sebagai produk yang mengkombinasikan kebutuhan proteksi dan investasi, maka setiap nasabah harus paham risiko dan manfaat dari produk ini.

PT Infovesta Utama memberikan beberapa tips agar nasabah tetap aman dan menguntungkan ketika berinvestasi melalui produk unitlink. Senior Research Analyst Infovesta Utama Praska Putrantyo mengatakan, bagi para pemula yang ingin membeli produk unitlink agar tetap memprioritas kebutuhan akan proteksi jiwa.

“Apakah asuransi ini untuk mengkover ketika meninggal dunia, kesehatan, manfaat hari tua atau masa depan. Baru kemudian mengejar manfaat investasinya,” kata Praska kepada Kontan.co.id, Jumat (19/10).

Setelah mengetahui kebutuhan tersebut, Anda harus jeli memilih instrumen investasi sesuai kondisi keuangan dan pasar modal. Biasanya perusahaan asuransi akan memberikan pilihan, instrumen investasi apa yang menarik dan menghasilkan imbal hasil besar. Pilihannya dengan mengelola dana nasaha ke instrumen pasar uang, pendapatan tetap, reksadana saham atau campuran.

Ia mengatakan, bagi nasabah yang menginginkan risiko rendah dan imbal hasil terbatas, bisa memilih unitlink berbasis pasar uang, seperti deposito berjangka dan surat utang.

Alternatif lainnya dengan memilih unitlink pendapatan tetap, di mana mayoritas porsi dana investasi dikelola ke instrumen surat utang atau obligasi, sedangkan sisanya ke pasar uang. Risikonya investasinya lebih tinggi dari unitlink pasar uang, tetapi imbal hasilnya juga lebih tinggi.

Namun, bagi yang menginginkan imbal hasil jauh lebih tinggi lagi, bisa memilih unitlink campuran dan unitlink saham. Unitlink saham umumnya memberikan potensi imbal hasil yang lebih tinggi berupa keuntungan modal melalui pertumbuhan harga saham dan dividen.

Unitlink saham menawarkan potensi pertumbuhan investasi paling besar, tetapi dengan risiko yang besar pula. Jenis produk ini cocok bagi orang yang mengharapkan hasil investasi tinggi dan terbiasa dengan resiko tinggi.

“Yang sudah tidak khawatir dengan risiko kerugian, bisa memilih unitlink campuran dan saham,” ungkapnya.

Terakhir, apabila Anda tetap menelan kerugian setelah beberapa lama berinvestasi di unitlink, berarti ada kesalahan dalam mengelola dana investasi dan ketidakmampuan membaca mekanisme pasar. Alhasil, kerugian akan tetap menjadi tanggungan atau risiko dari pemegang polis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×