kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kejar target tabungan haji&umrah Rp 10,3 triliun di 2018, ini strategi BNI Syariah


Jumat, 03 Agustus 2018 / 19:59 WIB
Kejar target tabungan haji&umrah Rp 10,3 triliun di 2018, ini strategi BNI Syariah
ILUSTRASI. Ilustrasi Tabungan Haji, keuangan syariah


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Industri bank syariah semakin gemar menghimpunan dana haji. Ambil contoh PT BNI Syariah yang mampu menghimpun tabungan haji per Juni 2018 mencapai Rp 1,41 triliun. Nilai tersebut terhimpun dari 538.000 akun tabungan.

Nilai tabungan haji dan umrah tersebut tumbuh 33,8% year on year (yoy) dari posisi yang sama tahun lalu sebesar Rp 1,05 triliun.

"Sedangkan total dana Haji dan Umrah yang dikelola di BNI Syariah mencapai Rp 9,9 triliun, atau sekitar 30% dari total DPK keseluruhan," ujar Direktur Bisnis BNI Syariah Dhias Widhiyati kepada Kontan.co.id Rabu (1/8).

Hingga akhir tahun BNI Syariah menargetkan dapat mengelola dana haji dan umrah sebesar Rp 10,3 triliun. 

Guna mencapai target tersebut, manajemen sudah menyiapkan berbagai strategi.

Pertama, menjalin kerjasama dengan travel Haji dan Umrah, institusi pemerintah, BUMN, dan institusi lainnya untuk setoran awal haji. 

Kedua, mengoptimalkan sinergi dengan induk usaha BNI melalui pemanfaatan lebih dari 1.500 outlet BNI untuk melayani pembukaan rekening tabungan Haji dan Umrah BNI Syariah.

"Ketiga, penawaran program-program yang menarik baik yang dilakukan BNI Syariah maupun kerjasama dengan mitra travel umrah. Terakhir, pengenalan dan penawaran produk Haji dan Umrah melalui event baik skala lokal maupun internasional," jelas Dhias.

Dhias menyebut, hingga saat ini BNI Syariah telah bekerjasama dengan 64 travel Haji dan Umrah. Pihaknya akan terus menjalin kerjasama dengan berbagai travel perjalanan haji dan umrah dengan syarat memiliki track record yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×