kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,65   -6,71   -0.72%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mandiri Sekuritas optimistis pada prospek obligasi global


Rabu, 04 Maret 2020 / 19:53 WIB
Mandiri Sekuritas optimistis pada prospek obligasi global


Reporter: Intan Nirmala Sari | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandiri Sekuritas (Mandiri Sekuritas) melalui Mandiri Securities Pte. Ltd. (Mandiri Securities Singapore) sukses menyelesaikan delapan mandat penerbitan global bond (obligasi global). Prospek pasar internasional pun dinilai cukup menarik untuk memperluas akses pendanaan.

Hal tersebut, sekaligus menempatkan Mandiri Securities Singapore sebagai pemimpin pasar obligasi global dari Indonesia dengan pangsa 17,3% dan nilai league table credit US$ 1,5 miliar atau Rp 21 triliun (kurs Rp 14.000 per dolar AS) per Februari 2020.

Baca Juga: Mandiri Sekuritas optimistis pasar modal Indonesia tumbuh positif

Pencapaian di awal tahun ini melanjutkan konsistensi Mandiri Sekuritas yang pada 2019 yang berhasil menguasai pangsa pasar obligasi global sebesar 14,2% dengan nilai league table credit US$ 2,3 miliar atau setara Rp 32,2 triliun (kurs Rp 14.000 per dolar AS).

"Saat ini adalah momentum yang tepat bagi korporasi maupun pemerintah untuk dapat memperluas akses pendanaan ke pasar internasional," kata Direktur Utama Mandiri Sekuritas Dannif Danusaputro dalam keterangan resminya, Rabu (4/3).

Hal tersebut dijelaskan Dannif lantaran Mandiri Sekuritas turut didukung fundamental makro ekonomi Indonesia yang solid dan proyeksi suku bunga acuan yang relatif stabil, sehingga penerbitan obligasi global akan menjadi pilihan menarik sepanjang tahun.

Sementara itu, investor global menyukai perusahaan-perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan rating internasional yang bagus dan memiliki keterkaitan yang kuat dengan rencana pembangunan pemerintah.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×