kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.235.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.580   -32,00   -0,19%
  • IDX 8.118   47,22   0,59%
  • KOMPAS100 1.119   4,03   0,36%
  • LQ45 785   1,90   0,24%
  • ISSI 286   2,08   0,73%
  • IDX30 412   0,93   0,23%
  • IDXHIDIV20 467   0,39   0,08%
  • IDX80 123   0,45   0,36%
  • IDXV30 133   0,76   0,57%
  • IDXQ30 130   0,07   0,05%

2013, tidak ada cabang baru Danamon Syariah


Rabu, 17 Juli 2013 / 07:24 WIB
2013, tidak ada cabang baru Danamon Syariah
ILUSTRASI. Suasana sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta. (KONTAN/Baihaki)


Reporter: Erika Anindita | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Danamon Syariah, unit usaha PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon), tidak akan memperbanyak kantor cabangnya tahun ini.

Kepastian itu disampaikan Herry Hykmanto, Direktur Danamon Syariah, pada Selasa (16/7) sore, di Jakarta. "Tahun ini kami tidak ada rencana (membuka kantor cabang baru), kami akan mengoptimalkan jaringannya," tegas Herry.

Herry bilang, pihaknya akan berfokus pada usaha kantor-kantor cabang yang sudah dibangun. Hal itu bukannya tanpa alasan karena, "Sudah banyak 160 kantornya," imbuhnya. Ia juga menambahkan jika pada Desember 2012, ada 1 kantor cabang yang baru dibuka.

Perlu diketahui, Danamon Syariah tercatat sudah memiliki 161 cabang dan 178 office channeling yang tersebar dari Pulau Sumatera hingga provinsi Nusa Tenggara Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×