kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.470.000   4.000   0,27%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Citilink dan BRI kerjasama cash solution


Jumat, 09 Oktober 2015 / 13:39 WIB
Citilink dan BRI kerjasama cash solution


Reporter: Issa Almawadi | Editor: Havid Vebri

DENPASAR. Maskapai berbiaya murah (LCC) Citilink Indonesia kembali melanjutkan kerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI). Kali ini, kedua pihak sepakat untuk perluas layanan perbankan guna memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi penumpang dan nasabah kedua perusahan, khususnya sebagai langkah antisipasi akan kebutuhan dana cash (cash solution) di saat maskapai menghadapi situasi krisis.

Direktur Keuangan Citilink Indonesia Mega Satria mengatakan, Citilink yakin BRI dapat memberikan layanan dan kemudahan perbankan yang optimal dalam proses penyediaan dana tunai di seluruh unit kerja BRI meski di hari libur atau akhir pekan saat perbankan tidak beroperasi. Terlebih dalam menghadapi situasi bencana alam ataupun force majeure lainnya seperti gangguan kabut asap.

"Citilink mengambil langkah ini sebagai antisipasi di tengah industri penerbangan yang kompleks dan kompetitif serta memiliki risiko krisis yang tiba-tiba. Ini menjadi langkah strategis yang memang senantiasa diperlukan," jelasnya, Jumat (9/10).

Sementara itu, Corporate Secretary BRI Budi Satria mengatakan, pihaknya menyambut baik penguatan kerjasama BRI - Citilink yang tentunya dapat mendorong pengembangan bisnis bagi kedua belah pihak ke arah yang lebih baik dan lebih kuat lagi. Terlebih, kata Budi, BRI melihat Citilink sebagai maskapai yang sangat fokus dalam memberikan kepuasan dalam layanan bisnis penerbangan di Indonesia.

Adapun bentuk-bentuk layanan yang ditawarkan dalam kerjasama ini mencakup layanan total cash solution dalam bentuk cash card. Dengan menggunakan cash card BRI, Citilink dapat melakukan kontrol dan monitor kebutuhan keuangan di kantor cabang secara real time. Waktu layanan tersebut menyesuaikan dengan jam kerja dari unit weekend banking BRI.

Layanan lainnya adalah cash pick up di kantor cabang serta layanan tunai dari BRI terkait dengan dukungan kesiapan dana di kantor cabang untuk antisipasi saat terjadi berbagai gangguan penerbangan seperti delay, no operations, dan irregularities, melalui weekend banking serta layanan tunai hari libur.

Berdasarkan data per 31 Juli 2015, BRI telah memiliki 10.496 unit kerja, 610 teras BRI, dan 175.482 jaringan kerja e-channel yang tersebar di seluruh Indonesia, sehingga sangat memungkinkan dalam optimalisasi layanan weekend banking yang sangat dibutuhkan oleh Citilink.

Hal ini akan membantu kantor-kantor cabang Citilink pada saat terjadi pembatalan penerbangan salah satunya akibat bencana alam seperti peristiwa erupsi Gunung Raung di Jawa Timur, Gunung Sinabung di Sumatra Utara, dan kabut asap yang menimpa sebagian besar wilayah Sumatra dan Kalimantan, dan faktor-faktor lainya yang bisa terjadi pada akhir pekan ataupun pada hari libur, di mana masih cukup banyak penumpang yang mungkin meminta dilakukannya proses refund dalam bentuk uang tunai (cash).

Sementara itu, khusus untuk wilayah Denpasar, kerjasama meliputi layanan non-banking hour dari pukul 08.00 – 21.00 (local time) setiap hari termasuk hari libur. Waktu layanan tersebut khusus mengenai kebutuhan dana siaga yang disesuaikan dengan jadwal penerbangan Citilink di kota tersebut (saat ini tercatat sepuluh penerbangan dari dan menuju Denpasar).

Adapun kerjasama lain yang tengah dijajaki kedua belah pihak adalah kerjasama card acquiring e-commerce, yang memberikan kemudahan bagi nasabah BRI untuk melakukan pembelian tiket melalui situs web Citilink, dan diharapkan kerjasama e-commerce banking service dengan BRI akan semakin mendongkrak penjualan Citilink.

Di samping itu BRI dan Citilink juga melakukan pengembangan kerjasama co-branding menggunakan kartu BRIZZI yang merupakan uang elektronik atau e-money BRI yang dapat digunakan untuk membeli tiket Citilink.

"Kerjasama ini nantinya akan lebih meningkatkan kemudahan akses para calon penumpang untuk melakukan proses pembelian tiket Citilink melalui fasilitas kartu e-money BRI, yaitu BRIZZI. Selain itu, melalui layanan perbankan yang menyeluruh dari BRI untuk Citilink, kami sangat yakin akan mampu secara signifikan meningkatkan kepuasan para penumpang dan nasabah BRI itu sendiri," tutup Budi.

BRI - Citilink sebelumnya pada April 2015 telah melakukan penandatangan Nota Kesepahaman (MoU) bersama untuk memperkuat dan meningkatkan akselaritas jaringan bisnis. Dalam kerjasama tersebut BRI telah memberikan fasilitas perbankan meliputi fasilitas E-pay BRI, pembayaran tiket melalui mesin EDC & ATM BRI, Cash Management System dan e-Tax, fasilitas transaksi valas, BRI virtual account (BRIVA), serta co-branding card.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×