Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Pembiayaan PT Mandala Multifinance Tbk (Mandala Finance) bakal menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan sekaligus RUPS Luar Biasa dengan beberapa agenda.
RUPS yang bakal diselenggarakan pada 19 April 2023 utamanya akan membahas agenda tahunan yaitu terkait penggunaan laba bersih yang dicatatkan sepanjang tahun 2022.
Sepanjang 2022, Mandala Finance mencatatkan laba bersih senilai Rp 658,51 miliar. Hasil tersebut naik 35,7% secara tahunan dan ditopang pendapatan yang tumbuh 24,54% menjadi Rp 2,22 triliun.
Baca Juga: Multifinance Mulai Gencar Biayai Kendaraan Listrik Tahun Ini
Tak hanya itu, Mandala Finance juga mengagendakan RUPS kali ini untuk meminta persetujuan untuk menerbitkan obligasi, sukuk, atau surat utang lainnya.
“(juga) Persetujuan rencana perseroan untuk menjaminkan sebagian besar atau seluruh kekayaan milik perseroan yang terkait dengan penerbitan obligasi, sukuk, atau surat utang lainnya,” tulis manajemen dikutip dari pengumuman di KONTAN Selasa (28/3).
Sebelumnya, Direktur Keuangan Mandala Finance Cristel Lasmana menyebutkan, Mandala Finance berencana untuk menerbitkan obligasi untuk mendukung penyaluran pembiayaan.
“Dengan komposisi funding yang kami rencanakan di tahun ini, kami akan merencanakan penerbitan obligasi di saat yang tepat,” ujarnya kala itu.
Cristel menyebut bakal mengatur komposisi pendanaan dari bank dan obligasi sebesar 50:50. Harapannya, langkah ini bisa mengantisipasi naiknya tingkat suku bunga bank sentral.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News