kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.704.000   25.000   1,49%
  • USD/IDR 16.462   58,00   0,35%
  • IDX 6.370   -149,18   -2,29%
  • KOMPAS100 925   -24,81   -2,61%
  • LQ45 725   -13,13   -1,78%
  • ISSI 196   -6,53   -3,23%
  • IDX30 378   -4,40   -1,15%
  • IDXHIDIV20 454   -7,38   -1,60%
  • IDX80 105   -2,35   -2,19%
  • IDXV30 108   -2,65   -2,40%
  • IDXQ30 124   -1,20   -0,96%

Nasabah Valas Merapat, Cek Kurs Dollar-Rupiah di Bank Mandiri Hari Ini Selasa (24/12)


Selasa, 24 Desember 2024 / 10:53 WIB
Nasabah Valas Merapat, Cek Kurs Dollar-Rupiah di Bank Mandiri Hari Ini Selasa (24/12)
ILUSTRASI. Kurs Dollar-Rupiah di Bank Mandiri Hari Ini Selasa (24/12). (KONTAN/Baihaki)


Penulis: Bimo Kresnomurti

KONTAN.CO.ID - Intip tingkat kurs dollar-rupiah yang berbalik menghijau di perdagangan pasar spot pada Senin (23/12). Rupiah menguat ke level Rp16.159 pada pekan ketiga Desember 2024.

Posisi mata uang Garuda yang menguat sebesar 0,15% dari hari Jumat lalu (Rp16.222).

Nah, nasib yang sama terjadi pada kurs tengah Bank Indonesia (BI) yang turut bergerak menguat. Rupiah JISDOR alami penguatan ke level Rp16.197 atau naik sebesar 0,68% dari Jumat lalu (Rp16.270).

Baca Juga: Intip Panduan Penukaran Valas dan Tingkat Kurs Dollar-Rupiah di BCA, Selasa (24/12)

​Prosedur Penukaran Valas di Bank Mandiri

Mandiri - kontan native online

Bank Mandiri menjadi salah satu bank umum yang menyediakan layanan penukaran valuta asing, cek tata cara penukaran valas.

  • Bawa kartu identitas (KTP/Paspor) dan buku tabungan (jika diperlukan).
  • Kunjungi kantor cabang yang menyediakan layanan Valas karena tidak semua kantor cabang menyediakan layanan penukaran valas.
  • Bank Mandiri memiliki kurs jual dan kurs beli yang diperbarui secara berkala. Anda dapat mengecek kurs valas melalui situs web resmi Bank Mandiri, aplikasi Mandiri Online, atau langsung di kantor cabang.
  • Setelah tiba di cabang, Anda akan diminta mengisi formulir untuk transaksi penukaran valas, meliputi informasi jumlah uang yang akan ditukar dan jenis mata uang yang dipilih.
  • Setelah formulir diisi, serahkan uang yang akan ditukar ke petugas. Petugas akan menghitung nilai tukar sesuai kurs yang berlaku.

Baca Juga: 2025, Biaya Tarik Tunai Di EDC Rp 4.000, Cek Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Di ATM BCA

Setiap nasabah dapat menukarkan valuta asing dengan mudah lewat layanan money changer dan Livin by Mandiri.

Nah, informasi kurs dollar-rupiah hari ini di Bank Mandiri, bisa diikuti oleh nasabah yang ingin menukarkan valas.

Mencatat dari situs resmi Bank Mandiri, jenis kurs dollar-rupiah seperti TT counter, special rate, dan bank notes bisa didapatkan oleh nasabah.

Adapun, tingkat kurs dollar-rupiah di Bank Mandiri pada hari ini Selasa 24 Desember 2024 (Diperbarui 10.45 WIB).

Baca Juga: Cek Jadwal Operasional BRI selama Libur Natal dan Tahun Baru 2025

Kurs dollar rupiah special rate:

  • Kurs beli Rp16.140 per dollar AS
  • Kurs jual Rp16.160 per dollar AS

Kurs dollar rupiah TT counter:

  • Kurs beli Rp15.950 per dollar AS
  • Kurs jual Rp16.300 per dollar AS

Kurs dollar rupiah bank notes:

  • Kurs beli Rp15.950 per dollar AS
  • Kurs jual Rp16.300 per dollar AS

Baca Juga: Apa Itu Rekening Dormant? Ini Arti dan Cara Aktivasi Kembali Akun Nasabah

Sebagai informasi, tingkat dollar rupiah yang ada pada kurs TT counter, kurs special rate, dan kurs bank notes akan berbeda.

Tingkat kurs dollar rupiah TT counter merupakan nilai mata uang yang berlaku saat nasabah menyetor atau transfer via counter bank terdekat.

Berikutnya, kurs dollar rupiah special rate adalah kurs yang berlaku jika nasabah melakukan transaksi dengan nilai nominal equivalen diatas 25.000 dollar AS.

Bank Mandiri menghimbau nasabah untuk menghubungi cabang terdekat terlebih dahulu.

Baca Juga: Daftar Biaya Pembuatan Paspor Per Desember 2024, Cek Cara & Syarat Buat Paspor Online

Layanan penukaran kurs dollar rupiah bank notes berlaku saat nasabah menyetor atau transfer mata uang asing melalui kantor bank secara langsung. 

Bank menggunakan dua jenis kurs dalam transaksi adalah Kurs Beli. Ini adalah kurs yang digunakan oleh bank ketika bank membeli dolar dari nasabah.

Sementara, untuk kurs jual adalah kurs yang digunakan oleh bank ketika bank menjual dolar kepada nasabah.

Penting untuk diketahui bahwa informasi mengenai tingkat kurs dolar terhadap rupiah ini dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan yang ditetapkan oleh bank.

Tonton: Tahan Konsumsi, Masyarakat Kelas Menengah Bawah Pilih Simpan Dananya di Bank

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×