kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   -2.000   -0,13%
  • USD/IDR 15.875   5,00   0,03%
  • IDX 7.314   118,54   1,65%
  • KOMPAS100 1.121   16,95   1,53%
  • LQ45 892   14,50   1,65%
  • ISSI 223   2,40   1,09%
  • IDX30 459   10,01   2,23%
  • IDXHIDIV20 553   13,38   2,48%
  • IDX80 129   1,38   1,09%
  • IDXV30 137   2,73   2,03%
  • IDXQ30 152   3,22   2,16%

Tingkatkan layanan, Bank Mandiri rilis fitur tarik tunai melalui Livin' by Mandiri


Kamis, 07 Oktober 2021 / 11:26 WIB
Tingkatkan layanan, Bank Mandiri rilis fitur tarik tunai melalui Livin' by Mandiri
ILUSTRASI. Detail refleksi aplikasi Livin' by Mandiri di layar telepon pintar nasabah


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk baru saja merilis fitur tarik tunai tanpa kartu untuk meningkatkan layanan kepada nasabah. Nasabah dapat menggunakan aplikasi Livin’ by Mandiri untuk menarik dana tanpa kartu di seluruh jaringan ATM milik bank berlogo pita emas ini.

SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi bilang, sebenarnya layanan serupa sudah jauh tempo hari diterapkan di aplikasi eCash sebagai salah satu cikal bakal LinkAja.

“Selain dari aplikasi New Livin' by Mandiri, ATM Mandiri juga telah menerima fitur tarik tunai dana LinkAja dari aplikasi LinkAja. Diharapkan ini menjadi solusi kemudahan bagi nasabah serta mampu meningkatkan engagement nasabah untuk melakukan berbagai keperluan transaksi,” jelasnya kepada Kontan.co.id pada Rabu (6/10).

Baca Juga: New Livin’ by Mandiri, Financial Super App Bank Mandiri Hadir di HUT ke-23

Saat ini total mesin ATM Bank Mandiri mencapai 11.156 dan ATM tarik tunai atau cash recycling machine (CRM) sebanyak 1.932 unit.

Sepanjang semester I 2021, Bank Mandiri mencatatkan transaksi ATM sebesar  407 juta atau turun 6,6% dari periode yang sama tahun lalu sebesar 436 juta transaksi. Adapun nilai transaksinya turun jadi Rp 410 triliun dari Rp 510 triliun.

Tak hanya fitur tarik tunai, Bank Mandiri telah memperbaharui Super App Livin’ by Mandiri bertepatan pada HUT ke-23.

Adapun fitur teranyarnya antara lain pembukaan rekening baru, verifikasi wajah, quick access, tarik tunai tanpa kartu, e-wallet linkage untuk top up dan update saldo e-money termasuk uang elektronik lainnya dengan satu klik hingga transfer dan bayar tagihan favorit di satu tempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×