kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Generali bakal buka 25 unit kantor cabang


Minggu, 27 November 2011 / 20:04 WIB
Generali bakal buka 25 unit kantor cabang
ILUSTRASI. Kartu BPJS Kesehatan nonaktif, simak cara untuk mengaktifkan


Reporter: Christine Novita Nababan |

JAKARTA. Di 2012 mendatang, PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia, perusahaan asuransi jiwa patungan berbasis di Italia, bakal memperluas jaringan kantor cabang dan pemasaran. Tak tanggung-tanggung, perseroan akan menggandakan unit kantor yang dimilikinya dari saat ini berjumlah 25 unit kantor.

Chief Executive Officer Generali Indonesia Edy Tuhirman membeberkan sampai akhir tahun depan, Generali akan menambah 25 unit kantor cabang dan pemasaran. "Sehingga, kami akan beroperasi di total 50 unit kantor cabang dan pemasaran," ujarnya kepada KONTAN, akhir pekan lalu.

Penambahan kantor cabang dan pemasaran ini mengikuti strategi membuka jalur keagenan mulai awal separo kedua tahun ini. Maklum, Generalia menggandeng sekaligus 700 tenaga agen. Apalagi, tahun depan juga perseroan akan merekrut tambahan karyawan sebanyak 30% dari total karyawan saat ini.

Faktor lain, sambung Edy, pertumbuhan bisnis asuransi jiwa tahun depan diprediksi akan lebih cerah lagi dibandingkan tahun ini. Hal itu terbukti dari pendapatan premi perseroan yang melejit lebih dari dua kali lipat dari kuartal ketiga tahun lalu, yakni menjadi Rp 200 miliar per 31 September 2011 ini.

"Intinya, ekspansi ini akan mendukung perkembangan bisnis perseroan, seperti penambahan mitra kami dalam menangani nasabah employee benefits yang hingga kini mencapai 200 perusahaan. Termasuk, penambahan mitra untuk jalur distribusi bancassurance," imbuh Edy. Sayangnya, ia tidak membeberkan jumlah dana investasi untuk ekspansi ini.

Sekadar informasi saja, Generali Indonesia mulai beroperasi di Tanah Air pada 2008 lalu. Sejak beroperasinya, perseroan fokus pada produk-produk perlindungan jiwa berbasis investasi alias unit link dan employee benefits. Perseroan mengandalkan dua jalur distribusi, yakni bancassurance dan keagenan.

Kantor cabang dan pemasaran baru perseroan rencananya akan tersebar ke seluruh kota-kota besar di Indonesia. Antara lain, di bagian Sumatera hingga Timur Indonesia. Sayang, Edy belum bersedia membagi informasinya lebih detil. "Nanti akan kami beritahu lagi, dimana saja kantor cabang dan pemasaran baru kami," pungkasnya singkat.Handoyo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×