kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45930,47   2,12   0.23%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Adira Finance Catat Kenaikan Laba 52,19% di Kuartal III/2022


Senin, 31 Oktober 2022 / 14:57 WIB
Adira Finance Catat Kenaikan Laba 52,19% di Kuartal III/2022
Penjualan kendaraan roda empat di Adira Expo Serpong Tangerang Selatan, Rabu (20/1). Adira Finance Catat Kenaikan Laba 52,19% di Kuartal III/2022.


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) menutup periode sembilan bulan pertama 2022 dengan kenaikan laba 52,19% secara tahunan.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan (31/10), Adira Finance mencatat laba tahun berjalan di periode tersebut senilai Rp 1,15 triliun. Sebagai perbandingan, periode sama tahun lalu labanya hanya sekitar Rp 753,27 miliar.

Adapun, kenaikan laba tersebut lebih ditopang oleh beban yang tercatat turun dari periode sama tahun lalu. Dimana, penurunannya mencapai sekitar 10,69% menjadi Rp 4,72 triliun.

Baca Juga: Saham-Saham Layak Koleksi di Sektor Keuangan Non-Bank Masih Minim

Sementara itu, pendapatan perusahaan sedikit mengalami tekanan dengan terkoreksi tipis sekitar 1,32% secara tahunan. Itu berarti, pendapatan perusahaan hanya senilai Rp 6,19 triliun dari sebelumnya senilai Rp 6,27 triliun.

Dari sisi aset, Adira Finance masih mencatatkan kenaikan aset dibandingkan posisi akhir tahun lalu. Dimana, aset pada September 2022 kini senilai Rp 24,32 triliun dan posisi akhir tahun 2021 senilai Rp 23,72 triliun.

Sebelumnya, Dewa Made Susila selaku Direktur Utama Adira Finance pernah bilang bahwa saat ini perusahaan bertujuan untuk memperkuat dan meraih pangsa pasar di bisnis otomotif melalui diversifikasi produk. 

“Mendiversifikasikan produk pembiayaan dengan menawarkan berbagai pembiayaan durables, kredit multiguna, syariah dan alat berat,” ujar Made.

Baca Juga: Bank Danamon Gandeng MUFG dan Adira Gelar Economic Outlook Summit

Tak hanya itu, Made juga bilang bahwa  pihaknya telah berupaya mempercepat digitalisasi di dalam perusahaan dan ekosistem untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas bisnis.

“seperti melakukan proses digital atau otomatisasi dan berinvestasi dalam bisnis digital,” pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×