kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Astra Sedaya Finance siapkan dana Rp 20,1 miliar untuk bayar bunga obligasi


Selasa, 12 Oktober 2021 / 10:45 WIB
Astra Sedaya Finance siapkan dana Rp 20,1 miliar untuk bayar bunga obligasi
ILUSTRASI. PT. Astra Sedaya Finance (ASF). KONTAN/Baihaki/25/1/2011


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Sedaya Finance mengumumkan kesiapan dana pembayaran bunga ke-8 untuk dua obligasi miliknya yang dijadwalkan pada 22 Oktober 2021. Adapun dana yang disiapkan totalnya mencapai Rp 20,1 miliar

Dalam keterbukaan informasinya ke BEI, dua obligasi tersebut antara lain Obligasi Berkelanjutan IV Astra Sedaya Finance Dengan Tingkat Bunga Tetap Tahap III Tahun 2019 Seri B dan Obligasi Berkelanjutan IV Astra Sedaya Finance Dengan Tingkat Bunga Tetap Tahap III Tahun 2019 Seri C.

Untuk Obligasi Berkelanjutan IV Astra Sedaya Finance Dengan Tingkat Bunga Tetap Tahap III Tahun 2019 Seri B, memiliki tingkat bunga sebesar 7,7% dengan dana yang harus dibayarkan senilai Rp 15,41 miliar.

Baca Juga: Astra Sedaya Rilis Obligasi Rp 2 Triliun, Imbal Hasilnya Kurang Menarik

Sementara, Obligasi Berkelanjutan IV Astra Sedaya Finance Dengan Tingkat Bunga Tetap Tahap III Tahun 2019 Seri C memiliki tingkat bunga 7,95% dan dana yang harus dibayarkan senilai Rp 4,69 miliar.

Perusahaan akan membayarkan dana tersebut kepada KSEI pada tanggal 22 Oktober 2021. Sementara, KSEI akan membayarkan bunga tersebut kepada pemegang obligasi pada 18 Oktober 2021.

Selanjutnya: Astra Sedaya Finance terbitkan obligasi untuk modal kerja pembiayaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×