kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.290   50,00   0,31%
  • IDX 7.257   75,31   1,05%
  • KOMPAS100 1.072   13,85   1,31%
  • LQ45 846   11,73   1,41%
  • ISSI 216   3,00   1,41%
  • IDX30 435   5,37   1,25%
  • IDXHIDIV20 520   7,40   1,44%
  • IDX80 122   1,62   1,34%
  • IDXV30 124   0,62   0,50%
  • IDXQ30 143   2,07   1,47%

BCA Gelar Expoversary 2023, Tawarkan Bunga KPR Mulai dari 2,66%


Kamis, 23 Februari 2023 / 19:55 WIB
BCA Gelar Expoversary 2023, Tawarkan Bunga KPR Mulai dari 2,66%
Untuk memeriahkan perayaan BCA Expoversary 2023, BCA menawarkan program suku bunga KPR BCA mulai dari 2,66% fixed 1 tahun./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/23/02/2023.


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Guna meningkatkan penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR), PT Bank Central Asia Tbk (BCA) kembali menggelar BCA Expoversary 2023. Gelaran tahunan ini juga BCA arahkan untuk meningkatkan penyaluran kredit kendaraan bermotor (KKB) dan kartu kredit. 

Untuk memeriahkan perayaan BCA Expoversary 2023, bank bersandi saham BBCA ini menawarkan program suku bunga KPR BCA mulai dari 2,66% fix 1 tahun. Adapun KKB BCA memberikan penawaran bunga spesial sebesar 2,66% flat untuk tenor 3 tahun serta DP 0%. Adapun KSM BCA akan memberikan bunga spesial 5,66% flat per tahun.

Tahun ini BCA Expoversary 2023 kembali hadir secara hybrid. Kegiatan offline diadakan mulai 23 Februari hingga 26 Februari 2023 di Hall 1-10 ICE BSD Kabupaten Tangerang. Sedangkan, BCA Expoversary online dilaksanakan pada 23 Februari hingga 26 Maret 2023 melalui website expo.bca.co.id. 

Baca Juga: Tingkatkan Transaksi, BCA Integrasikan Layanan WELMA di MyBCA

"Kami bersyukur dapat merayakan HUT ke-66 dengan kembali menyelenggarakan BCA Expoversary, sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah dan masyarakat. Perayaan HUT ke-66 BCA telah menjadi momen yang sangat spesial, tidak hanya bagi Insan BCA tapi juga seluruh nasabah dan masyarakat Indonesia,” kata Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja, Kamis (23/2). 

Selama empat hari gelaran BCA Expoversary, BCA menghadirkan 30 developer dengan lebih dari 170 proyek hunian yang tersebar di kota-kota besar, serta 23 merek mobil ternama dan lebih dari 45 dealer yang menawarkan benefit produk mobil. Beberapa merek mobil yang hadir antara lain Mercedes-Benz, BMW, Porsche, Honda, hingga electric vehicle dari 8 merek ternama.

Untuk segmen motor, BCA menggandeng 24 merek motor yang meramaikan sektor KSM, di antaranya Vespa, Yamaha, Harley Davidson, serta motor listrik Polytron. 

BCA berharap penyelenggaraan BCA Expoversary 2023 dapat kembali berkontribusi positif bagi kinerja penyaluran kredit Perseroan, sehingga dapat turut mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Sebagai informasi, didukung penyelenggaraan dua kali expo di tahun 2022, hingga Desember 2022 portofolio KPR BCA mampu menembus Rp108,3 triliun untuk pertama kalinya. Sementara itu, KKB juga naik 13,6% secara tahunan mencapai Rp46,1 triliun, mampu rebound dari penurunan di tahun 2021.

Baca Juga: Gratis dan Praktis! Ini Cara Menghubungi Halo BCA via Whatsapp

Selain penawaran spesial di segmen kredit konsumer, BCA juga menawarkan 105 produk BCA Bangga Lokal serta beragam solusi perbankan. BCA berharap penawaran istimewa ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh segenap nasabah dan masyarakat Indonesia. 

Ketua Panitia BCA Expoversary 2023 sekaligus Direktur BCA Finance Petrus Karim mengatakan BCA Expoversary 2023 akan memberikan pengalaman terbaik yang mempertemukan mitra strategis BCA dengan kebutuhan nasabah yang beragam.

“Kegiatan ini merupakan kesempatan bagi nasabah dan masyarakat untuk mendapatkan hunian impian, kendaraan idaman, dan beragam kebutuhan lainnya, seperti produk elektronik, travel, fashion, hingga F&B. Untuk memeriahkan HUT ke-66 BCA, kami memberikan promo istimewa bagi seluruh nasabah,” tutup Petrus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×