kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45913,59   -9,90   -1.07%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bijak Kelola Keuangan untuk Generasi Sandwich


Kamis, 22 April 2021 / 12:00 WIB
Bijak Kelola Keuangan untuk Generasi Sandwich


Reporter: Tim KONTAN | Editor: Indah Sulistyorini

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Apakah Anda masuk generasi sandwich? Meski dinamakan dari sebuah makanan, yaitu roti lapis, konsep ini merupakan suatu penanda dalam masyarakat, yakni ada sebuah generasi yang memiliki karakteristik seperti halnya isi roti lapis yang terjepit di antara dua roti.

Generasi sandwich adalah suatu istilah yang menggambarkan posisi finansial seseorang yang terhimpit di antara generasi atas dan generasi bawah. Generasi atas, yaitu orang tua atau mertua Anda, sedangkan generasi bawah berarti anak Anda.

Secara kasarnya, Anda yang berada di posisi ini, mau tidak mau harus menghidupi dua generasi dari sisi finansial. Terlepas dari kondisi Anda sendiri, maka Anda juga harus memikirkan solusi keuangan untuk dua generasi lainnya.

Baca Juga: Berikut Investasi Yang Bisa Diikuti Kartini Modern

Bila Anda masuk dalam kategori generasi sandwich, jangan khawatir. Anda masih bisa mempersiapkan generasi penerus Anda supaya tidak melalui hal serupa.

Oleh karena itu, pertama, Anda harus berlapang dada menerima keadaan. Masih banyak anak muda yang menerima tanggung jawab tambahan ini dengan ikhlas dan tidak menjadikannya sebagai beban. Bahkan, mereka bersedia bekerja lebih keras untuk menghidupi kebutuhan orang tuanya, di samping kebutuhan keluarga intinya.

Selanjutnya, komunikasikan dengan pasangan dan keluarga. Bagi yang masih lajang maupun menikah, komunikasikan sejauh mana kemampuan membantu sebaiknya dilakukan, apalagi jika dana untuk bantuan cukup besar nilainya. Hal yang perlu dihindari adalah Anda sendiri berutang untuk memenuhi kebutuhan hidup pribadi. Terlebih jika sudah menikah, harus ada kesepakatan antara pasangan suami-istri.

Selain dengan pasangan, komunikasi dengan orang tua dan keluarga besar juga penting dilakukan. Khususnya, generasi Sandwich yang ”wajib” membantu orang tua dan anggota keluarga lain, setiap orang sebaiknya memiliki pengertian dan toleransi.

Kemudian, siapkan rencana keuangan Anda. Apapun yang Anda beli atau menjadi prioritas Anda di masa depan harus direncanakan. Dalam memenuhi kebutuhan hidup, ada baiknya mengecek posisi keuangan dan buat pos setiap prioritas.

Bagi kita yang masih berada pada usia produktif, menyiapkan investasi dan menyisihkan biaya untuk orang tua dan anak jelas diperlukan. Kebiasaan menyisihkan gaji untuk tabungan dan membuat bujet finansial yang jelas setiap bulan akan membantu kita menghadapi hal-hal tak terduga, mulai dari kebutuhan rumah, hingga biaya sakit dan mungkin pemakaman.

Terakhir, mempersiapkan diri untuk generasi berikutnya. Apabila orang tua mengalami kesulitan dalam mengelola keuangan saat ini, Anda kelak tidak ingin memberikan beban serupa bagi keturunan Anda. Investasi untuk dana pensiun merupakan hal wajib yang harus diupayakan oleh semua orang yang masih dalam masa produktif.

Untuk berinvestasi dan menyiapkan dana pension, Anda bisa mengikuti program deposito dari J Trust Bank. Bulan ini J Trust Bank mengadakan program Let's 1,2,3, yang menawarkan tiga keuntungan bunga deposito dengan penempatan deposito tiga kali dalam satu periode. Hanya dengan menempatkan deposito minimum Rp20 juta, nasabah akan mendapatkan suku bunga deposito spesial yang lebih tinggi dibandingkan dengan suku bunga deposito pada umumnya.

Nasabah harus menempatkan dana deposito sebanyak tiga kali berturut-turut dengan total penempatan Rp70 juta dalam satu kali periode. Nasabah akan mendapatkan bunga deposito yang berbeda untuk setiap penempatan. Tenor yang dipilih dapat sama semua untuk tiga deposito atau dapat pula berbeda-beda (mix). Penempatan dana dapat diperpanjang satu kali lagi dengan penambahan dana baru.

Nasabah menempatkan dana pada deposito pertama sebesar Rp20 juta dengan bunga deposito 5,75% per annum (p.a), deposito kedua Rp20 juta (6,0% p.a), dan deposito ketiga Rp30 juta (6,25% p.a). Adapun jangka waktu penempatan dana yang tersedia 2,3,4, 6 dan 12 bulan.

Untuk perpanjangan program ini, total paket dapat menjadi Rp140 juta dengan dana tambahan tetap yang merupakan dana baru. Program ini berlaku pada 1 April 2021 hingga 30 April 2021.

Untuk mengetahui lebih lanjut terkait program-program deposito J Trust Bank, silahkan kunjungi laman www.jtrustbank.co.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×