kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Bisa Buka di Livin, Jumlah Rekening Tabungan Bank Mandiri Tumbuh 21%


Kamis, 17 Maret 2022 / 15:01 WIB
Bisa Buka di Livin, Jumlah Rekening Tabungan Bank Mandiri Tumbuh 21%
ILUSTRASI. Jumlah rekening tabungan Bank Mandiri tumbuh lebih dari 21% yoy pada bulan Januari 2022.


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mencermati, produk tabungan masih diminati oleh masyarakat Indonesia. Tercermin dari pertumbuhan jumlah rekening tabungan Bank Mandiri yang melebihi 21% yoy pada bulan Januari 2022.

“Pertumbuhan rekening ini didukung tidak hanya oleh kantor cabang dan Mandiri Agent. Namun juga melalui channel digital Livin’ by Mandiri yang memungkinkan pembukaan rekening dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja,” ujar SVP Retail Deposit Product And Solution Group Bank Mandiri Evi Dempowati kepada Kontan.co.id, Rabu (16/3)..

Jumlah rekening dana nasabah (RDN) yang dibuka di Bank Mandiri untuk bertransaksi di pasar modal juga meningkat. Evi bilang, RDN Bank Mandiri tumbuh sekitar 17% yoy di Januari 2022.

Baca Juga: Bank BCA (BBCA) Bagikan Dividen Rp 145 Per Saham dan Rombak Susunan Direksi

“Kami memperkirakan tren peningkatan jumlah rekening tabungan di Bank Mandiri akan terus tumbuh baik setiap bulannya, didukung oleh luas dan beragamnya channel pembukaan rekening yang disediakan Bank Mandiri. Kami menargetkan rekening tabungan dapat tumbuh double digit pada Desember 2022, sehingga dapat menunjang target pertumbuhan DPK Bank Mandiri,” ujar Evi.

Sebelumnya, Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa menyebutkan, jumlah rekening dengan saldo kurang dari Rp 2 miliar meningkat sebanyak  91,73 juta rekening atau bertambah sebanyak 26% YoY pada bulan Januari 2022.

Sedangkan, jumlah rekening dengan saldo lebih dari Rp2 miliar meningkat sebanyak 19.000 rekening atau bertambah sebanyak 6,38% YoY.

“Ini kelihatannya ada pemain baru di level income rendah yang mulai memanfaatkan jasa perbankan. Saya prediksi ini dari kalangan pelajar sekolah menengah yang mereka mulai masuk berinvestasi sehingga mereka membutuhkan rekening di perbankan,” kata Purbaya.

Baca Juga: Tahun Ini, Bank Digital Gencar Jaring Dana Murah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×