kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Empat Bank Plat Merah Kucurkan Rp 4,7 T Buat Proyek Tol


Jumat, 11 Desember 2009 / 14:48 WIB
Empat Bank Plat Merah Kucurkan Rp 4,7 T Buat Proyek Tol


Reporter: Herry Prasetyo, Ruisa Khoiriyah | Editor: Syamsul Azhar

JAKARTA. Empat bank berkongsi untuk memberikan kredit sindikasi guna mendanai pembangunan jalan tol ruas Semarang -Solo. Kredit yang mereka salurkan mencapai Rp 4,689 triliun.

Empat bank dalam sindikasi tersebut antara lain Bank BNI, Bank Mandiri, BRI, dan Bank BPD Jateng. Sebagai coordinating arranger dalam sindikasi kali ini adalah Bank BNI.

BNI mengambil porsi sebesar Rp 1,61 triliun. Sedangkan Bank Mandiri akan menyediakan sebesar Rp 1,84 triliun sementara BRI dan Bank Jateng masing-masing sebesar Rp 1,15 triliun dan Rp 100 miliar.

Fasilitas kredit kepada PT Trans Marga Jateng ini untuk membiayai pembangunan jalan tol ruas Semarang – Solo. Ruas tol sepanjang 75,67 km ini memiliki nilai proyek sebesar Rp 6,83 triliun dengan sumber pembiayaan dari perbankan sebesar Rp 4, 698 triliun dan sisanya dari self financing.

Menurut Gatot, pemberian fasilitas kredit sindikasi ini merupakan salah satu komitmen perbankan dalam mendukung akselerasi pembangunan infrastruktur di Tanah Air. ”Jalan tol merupakan merupakan infrastruktur strategis yang memiliki efek multiplier dalam pembangunan ekonomi, apalagi terkait dengan rencana terwujudkan sarana transportasi Trans Jawa,” kata Gatot.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×