Reporter: Umi Kulsum | Editor: Sanny Cicilia
KONTAN.CO.ID - PT Asuransi Jiwasraya (Persero) akan mengembangkan produk unitlink yang memiliki prospek besar. Seperti diketahui, produk asuransi tradisional memang masih menjadi tulang punggung bagi pendapatan premi perusahaan pelat merah ini.
Direktur Jiwasraya Hary Prasetyo mengatakan, potensi produk unitlink memiliki ceruk pasar yang begitu besar di beberapa tahun mendatang. Pengetahuan masyarakat yang meningkat turut mendongkrak minat untuk membeli produk unitlink.
Per Agustus 2017, Jiwasraya telah mengantongi premi hampir menyentuh angka Rp 15 triliun. Nominal tersebut telah terealisasi sekitar 71,43% dari target sampai akhir tahun sebesar Rp 21 triliun. Nah dari premi tersebut, produk tradisional menyumbang sebesar 95% dan sisanya lagi dari unitlink.
"Kontribusi unitlink baru mencapai Rp 900 miliar, tumbuhnya sekitar 5% secara year on year (yoy)," kata Hary, baru-baru ini.
Untuk itu, Jiwasraya akan terus mengembangkan produk asuransi berbalut investasi ini dengan menggarap nasabah segmen menengah ke atas.
Melalui bancassurance, Jiwasraya akan mengembangkan produk unitlink baru dengan produk yang sudah eksisting dan diharapkan pencapaian tahap pertama sebesar Rp 2 triliun sampai akhir tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News