kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

Kinerja Tugu Insurance Tumbuh Positif pada Tahun 2023


Senin, 12 Februari 2024 / 18:51 WIB
Kinerja Tugu Insurance Tumbuh Positif pada Tahun 2023
ILUSTRASI. Agen asuransi memberikan informasi produk asuransi kepada nasabah di kantor cabang Tugu Insurance Jakarta, Selasa (28/2/2023). /pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/28/02/2023.


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (TUGU) catatkan laba bersih senilai Rp 1,25 triliun hingga Desember 2023 mengacu pada laporan keuangan bulanan induk. 

Laba bersih TUGU (induk) hingga akhir Desember 2023 tumbuh 215% dibanding tahun 2022 yang mencapai Rp 397 miliar. Pertumbuhan laba bersih ratusan persen ditopang oleh kinerja operasional TUGU maupun akibat adanya pendapatan lain-lain.

Pendapatan premi neto TUGU (induk) mencapai Rp 1,19 triliun di Desember 2023 setara dengan pertumbuhan 10% dibanding dengan tahun sebelumnya. 

Pertumbuhan tersebut juga menopang pendapatan underwriting yang tumbuh 11% dibanding tahun sebelumnya menjadi Rp 1,17 triliun. Hasil investasi TUGU induk juga tumbuh pesat sebesar 76% di tahun 2023 menjadi Rp 392,5 miliar.

Baca Juga: Askrindo Jalin Kerjasama Asuransi Kredit Produktif dengan BPD Maluku Malut

Hasil underwriting maupun investasi TUGU mampu mengerek total pendapatan usaha TUGU mencapai Rp 1,14 triliun di Desember 2023 dari tahun sebelumnya sebesar Rp 959 miliar. 

Total pendapatan usaha TUGU tumbuh 19% secara tahunan. 

Dari sisi operasional memang terjadi peningkatan beban usaha 12% secara tahunan menjadi Rp 577 miliar. Namun pertumbuhan pendapatan usaha yang diperoleh TUGU membuat laba usaha induk tembus Rp 562,5 miliar atau tumbuh 27% dari tahun sebelumnya. 

Selanjutnya ada pendapatan lain-lain yang mampu mendongkrak laba bersih TUGU induk mencapai Rp1,25 triliun.



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×