kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.478.000   -4.000   -0,27%
  • USD/IDR 15.685   -195,00   -1,26%
  • IDX 7.504   8,04   0,11%
  • KOMPAS100 1.166   4,61   0,40%
  • LQ45 927   -2,36   -0,25%
  • ISSI 227   1,87   0,83%
  • IDX30 478   -1,88   -0,39%
  • IDXHIDIV20 574   -2,08   -0,36%
  • IDX80 133   0,26   0,20%
  • IDXV30 142   0,64   0,46%
  • IDXQ30 160   -0,33   -0,20%

Kredit bank di regional III OJK bisa tumbuh 15%


Jumat, 11 September 2015 / 15:51 WIB
Kredit bank di regional III OJK bisa tumbuh 15%


Reporter: Issa Almawadi | Editor: Havid Vebri

MALANG. Pertumbuhan ekonomi di daerah masih lebih tinggi ketimbang nasional. Hal itu berdampak juga pada industri keuangan, khususnya perbankan.

Tengok saja di wilayah Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara Timur. Industri perbankan di tiga daerah yang menjadi pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional III itu tumbuh lebih tinggi dari pertumbuhan nasional.

"Khususnya pertumbuhan kredit. Saat ini pertumbuhan kredit di regional III mencapai 13% atau lebih tinggi ketimbang nasional yang berkisar 10%-11%," ujar Sukamto, Kepala OJK Regional III, Jumat (11/9).

Dengan pertumbuhan itu, kredit perbankan di regional III OJK telah mencapai sekitar Rp 300 triliun. Sukamto menambahkan, pencapaian itu pun membuat aset perbankan di wilayah pengawasannya mencapai Rp 500 triliun.

Sukamto pun masih yakin, pertumbuhan kredit perbankan regional III OJK masih bisa lebih tinggi. "Kami perkirakan masih bisa tumbuh hingga 15% sampai akhir tahun ini," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Eksekusi Jaminan Fidusia Pasca Putusan MK Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES)

[X]
×