kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

MTF target 100.000 nasabah bayar via Alfamart


Rabu, 25 Mei 2016 / 21:23 WIB
MTF target 100.000 nasabah bayar via Alfamart


Reporter: Dina Farisah | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. PT Mandiri Tunas Finance (MTF) bekerja sama dengan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (SAT) untuk memudahkan pembayaran angsuran kendaraan roda empat. Nasabah MTF diharapkan membayar melalui gerai ritel terbesar ini.

Dadan Suhendar, Strategic Partner & Marketing Communication Division Head PT Mandiri Tunas Finance mengatakan, saat ini, pihaknya memiliki 300.000 nasabah aktif. Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan pembayaran angsuran melalui gerai Alfamart bisa mencapai 100.000 nasabah. Anak usaha PT Bank Mandiri Tbk ini memprediksi target pembayaran 100.000 nasabah dapat tercapai dalam kurun waktu paling lambat setahun.

"Kami perkirakan dalam waktu tujuh sampai enam bulan, 100.000 nasabah dapat shifting dari pembayaran cash melalui teller Bank Mandiri ke gerai Alfamart. Selambat-lambatnya satu tahun," ungkap Dadan, Rabu (25/5).

Direktur Marketing PT Mandiri Tunas Finance Harjanto Tjitohardjojo menilai, shifting pembayaran dari teller menuju pembayaran melalui gerai Alfamart mulai disosialisasikan demi faktor keamanan. Nasabah yang biasanya membawa uang cash ke cabang-cabang Bank Mandiri, nantinya hanya perlu melakukan perjalanan yang dekat dengan rumahnya.

Business Development Director PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk Hans Harischandra menuturkan, saat ini, pihaknya memiliki 11.500 gerai Alfamart, 1.000 gerai Lawson dan 80 gerai DanDan. Secara keseluruhan terdapat 12.600 gerai di Indonesia. Layanan pembayaran ini sesuai dengan service fokus SAT sebagai toko komunitas yang ingin memberikan kemudahan dan kenyamanan berbelanja bagi pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×