kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Naik 6%, Adira Finance salurkan pembiayaan Rp 32,7 triliun sepanjang 2017


Jumat, 09 Februari 2018 / 17:26 WIB
Naik 6%, Adira Finance salurkan pembiayaan Rp 32,7 triliun sepanjang 2017
ILUSTRASI. Suasana pelayanan nasabah di kantor cabang Adira Finance


Reporter: Umi Kulsum | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kendati industri otomotif masih lesu PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk masih bisa membukukan kinerja apik. Sepanjang 2017, perusahaan telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 32,7 triliun.

Presiden Direktur Adira Finance Hafid Hadeli mengatakan, pertumbuhan pembiayaan itu masih berada di proyeksi semula. Di mana tahun lalu perusahaan berkode saham ADMF menargetkan pembiayaan bisa tumbuh di rentang 5%-10%.

"Tahun lalu pembiayaan tumbuh 6%, masih sesuai proyeksi," kata Hafid di Jakarta, Jumat (9/2).

Dari realisasi pembiayaan tahun lalu, segmen motor baru masih jadi pengendali dominan yang memegang porsi sebesar 36%. Lalu mengekor mobil baru 24%, motor bekas 20%, mobil bekas 18% dan sisanya pembiayaan elektronik 3%.

Tahun ini, Hafid berharap pembiayaan bisa tumbuh di kisaran 5%-10%. Target itu dengan asumsi pertumbuhan ekonomi juga akan membaik sehingga berimbas terhadap daya beli konsumen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×