CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.364.000   21.000   0,90%
  • USD/IDR 16.765   36,00   0,22%
  • IDX 8.467   60,47   0,72%
  • KOMPAS100 1.174   8,70   0,75%
  • LQ45 856   7,02   0,83%
  • ISSI 295   1,75   0,60%
  • IDX30 446   3,24   0,73%
  • IDXHIDIV20 518   3,35   0,65%
  • IDX80 132   1,10   0,84%
  • IDXV30 136   0,60   0,45%
  • IDXQ30 143   0,97   0,68%

Sebanyak 38 Juta Merchant UMKM Sudah Gunakan QRIS


Selasa, 12 Agustus 2025 / 18:28 WIB
Diperbarui Rabu, 13 Agustus 2025 / 16:38 WIB
Sebanyak 38 Juta Merchant UMKM Sudah Gunakan QRIS
ILUSTRASI. Pembayaran melalui aplikasi ShopeePay.


Reporter: Inggit Yulis Tarigan | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi menggunakan QRIS makin meluas. ShopeePay menyebut saat ini sudah ada 38 juta usaha merchant dari segmen usaha mikro, kecil, menengah (UMKM) yang menggunakan QRIS.

Presiden Direktur ShopeePay Indonesia, Eka Nilam Dari mengatakan, pencapaian tersebut sejalan dengan tren peningkatan adopsi pembayaran digital di Indonesia.

“Kami terus mendorong pertumbuhan transaksi digital, berkolaborasi dengan Bank Indonesia dan pemerintah melalui berbagai program, seperti QRIS Tap untuk transaksi transportasi dan QRIS Cross Border untuk pembayaran lintas negara,” terang Eka dalam gelaran Media Gathering ShopeePay 9.9 Festival Serba Murah, Selasa (12/8/2025).

Baca Juga: Dompet Digital Bidik Lonjakan Transaksi dari Ekspansi QRIS Lintas Negara

ShopeePay kini dapat digunakan di negara tetangga seperti Singapura, Thailand, dan Malaysia, serta tengah mempersiapkan perluasan ke Jepang dan China. Langkah ini diharapkan memperkuat posisi ShopeePay dalam mendorong inklusi keuangan digital.

Eka menegaskan, komitmen perusahaan selaras dengan program pemerintah dalam meningkatkan adopsi transaksi keuangan digital di masyarakat. 

“Promo yang kami berikan diharapkan semakin memperluas penggunaan dan adopsi transaksi keuangan digital di Indonesia. Ini adalah langkah nyata komitmen kami untuk berkontribusi dalam meningkatkan inklusi finansial digital di Tanah Air,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU

[X]
×