Reporter: Ferrika Sari | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Layanan tarik tunai tanpa kartu debit (cardless) di mobile banking semakin digemari. Selain mudah dilakukan, layanan tarik tunai tersebut dinilai juga lebih aman bagi nasabah.
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk misalnya, berhasil meningkatkan transaksi tarik tunai tanpa kartu melalui Livin' by Mandiri. SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi mengatakan, transaksi layanan ini meningkat tajam walau fitur ini baru rilis Oktober 2021 lalu.
"Dari Desember 2021 hingga Mei 2022, transaksi meningkat hingga 143% yakni mencapai lebih dari 1 juta transaksi di setiap bulannya," kata Thomas, Senin (13/6).
Menurut Thomas, layanan ini dinilai lebih praktis dan mudah karena bisa diakses melalui aplikasi Livin' by Mandiri. Nasabah juga tidak perlu melakukan tarik tunai di ATM.
Baca Juga: BTN Perkirakan PMN Rp 2,98 Triliun Bisa Dorong Penyaluran Kredit Hingga Rp 58 Triliun
Selain itu, nasabah juga bisa membuat beberapa penarikan sekaligus secara bersamaan untuk berbagai keperluan dengan adanya fitur multiple token. Ia menyebut, fitur ini merupakan pertama yang ada di industri perbankan.
Bahkan tarik tunai tanpa kartu ini dilengkapi dengan pin agar transaksi lebih aman. Fitur cardless withdrawal menjadi salah satu fitur favorit di Livin by Mandiri dan didukung oleh keberadaan lebih dari 13 ribu unit mesin ATM dan CRM Bank Mandiri di seluruh Indonesia.
Tak hanya itu, biaya tarik tunai tanpa kartu melalui Livin’ by Mandiri ini sama dengan tarik tunai dengan kartu yakni gratis jika transaksi dilakukan di ATM Bank Mandiri.
"Tarik tunai tanpa kartu juga aman karena dilengkapi dengan pin untuk verifikasi transaksi dan mendapatkan token, serta token hanya berlaku hingga satu jam ke depan," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News