Reporter: Umi Kulsum | Editor: Rizki Caturini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Andalan Finance Indonesia (Andalan Finance) melakukan penandatanganan perubahan kesembilan perjanjian pemberian fasilitas perbankan yakni fasilitas term loan senilai Rp 100 miliar dan perpanjangan fasilitas overdraft senilai Rp 85 miliar dari PT Bank Permata Tbk.
President Director Andalan Finance Frans F. Rundengan menjelaskan, total kerja sama antara Andalan Finance dan Bank Permata adalah kerja sama yang ketiga belas kalinya. Sehingga, sampai dengan saat ini total pendanaan yang diterima Andalan Finance dari Bank Permata telah mencapai Rp 1,72 triliun, baik dalam bentuk kerja sama bilateral maupun sindikasi.
Sampai dengan Oktober 2017, total pendanaan yang telah diperoleh Andalan Finance mencapai Rp 4,4 triliun atau sekitar 88% dari target pendanaan sampai dengan akhir tahun 2017.
Dalam periode yang sama, penyaluran pembiayaan Andalan Finance berhasil mencatatkan pencapaian penyaluran pembiayaan sebesar Rp 3,8 triliun atau meningkat sebesar 31% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp2,9 triliun.
“Kerja sama ini merupakan bukti terjalinnya hubungan baik serta tingginya tingkat kepercayaan insan perbankan kepada Andalan Finance sekaligus momentum penting bagi kami untuk tetap fokus pada pembiayaan kendaraan roda empat, baik baru maupun bekas,” ujar Frans dalam keterangan resmi, Kamis (16/11).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News