kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bidik pembiayaan gaji bagi perusahaan, KoinWorks luncurkan KoinGaji


Rabu, 12 Agustus 2020 / 11:39 WIB
Bidik pembiayaan gaji bagi perusahaan, KoinWorks luncurkan KoinGaji
KoinWorks luncurkan KoinGaji untuk pembiayaan gaji bagi perusahaan


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fintech peer to peer (P2P) lending PT Lunaria Annua Teknologi atau Koinworks meluncurkan fitur KoinGaji. Inovasi terbaru ini ditujukan kepada perusahaan sehingga memungkinkan karyawannya mencairkan gajinya lebih awal (salary advance).

Nantinya, karyawan dapat mengajukan pencairan gaji lebih awal hingga 70% bila perusahaan tempat mereka bekerja sudah menjadi mitra KoinGaji dengan proses pencairan dana yang hanya membutuhkan waktu 1 x 24 jam.

Sehingga, kehadiran KoinGaji ini dapat mempersingkat proses permohonan pencairan gaji yang sebelumnya memakan waktu dan cenderung merepotkan bagi perusahaan menjadi lebih mudah dan efisien.

Baca Juga: Ini daftar lengkap 158 fintech yang mengantongi izin dari OJK

Benedicto Haryono selaku CEO & Co-Founder KoinWorks menyatakan kinerja karyawan sangatlah penting bagi suksesnya sebuah perusahaan.

Ia bilang sebagai platform yang memang fokus pada solusi finansial pribadi dan usaha, kehadiran KoinGaji diharap mampu membantu pelaku usaha dalam menyelesaikan salah satu kendala pada karyawannya terutama di masa pandemi dan new normal ini.

“Sebab fitur ini tidak akan mengganggu cash flow dari perusahaan. Ia yakin produktivitas dan loyalitas karyawan terhadap perusahaan akan lebih terjaga terutama dalam menghadapi masa new normal seperti saat ini,” ungkap Benedicto Haryono selaku CEO & Co-Founder KoinWorks dalam keterangan tertulis pada Rabu (12/8).

Lanjut Ia, keuntungan lainnya yang akan didapat dari KoinGaji, yaitu tidak adanya kewajiban bunga yang akan dibebankan pada karyawan.

Selain itu, fasilitas KoinGaji juga dapat digunakan oleh perusahaan sebagai tambahan benefit yang ditawarkan dalam merekrut talenta terbaik demi kemajuan perusahaan.

Baca Juga: Ada 158 fintech yang mengantongi izin dari OJK, simak daftarnya

Ia menyebut sampai saat ini KoinWorks telah bekerjasama dengan beberapa platform HR Management untuk memperluas akses solusi kebutuhan finansial bagi perusahaan dan karyawan ini ke seluruh Indonesia. KoinWorks juga mencatat respon yang sangat positif dalam dua minggu peluncuran KoinGaji.

Terlihat dari antusias 30% para karyawan mitra telah memanfaatkan fasilitas KoinGaji. Lebih jauh, setiap perusahaan mitra KoinGaji akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti berbagai acara diskusi dan seminar yang mengangkat berbagai topik menarik seputar ketenagakerjaan yang diselenggarakan oleh KoinWorks.

Melalui kegiatan ini diharapkan para human resources (HR) atau pelaku usaha dapat bertukar pendapat, mendapatkan network dan pengetahuan baru satu sama lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×