kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.608.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.175   100,00   0,61%
  • IDX 7.166   -66,59   -0,92%
  • KOMPAS100 1.055   -9,60   -0,90%
  • LQ45 831   -12,11   -1,44%
  • ISSI 214   0,13   0,06%
  • IDX30 427   -6,80   -1,57%
  • IDXHIDIV20 512   -6,51   -1,26%
  • IDX80 120   -1,15   -0,95%
  • IDXV30 123   -0,75   -0,60%
  • IDXQ30 140   -2,07   -1,45%

BRI targetkan laba dan kredit tumbuh antara 10%-11% pada tahun depan


Rabu, 27 November 2019 / 12:50 WIB
BRI targetkan laba dan kredit tumbuh antara 10%-11% pada tahun depan
ILUSTRASI. Pekerja membersihkan logo Bank Rakyat Indonesia BRI di Jakarta. KONTAN/Cheppy A. Muchlis


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk memasang target pertumbuhan laba dua digit pada tahun depan. Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia Sunarso menyampaikan rencana bisnis bank (RBB) tahun 2020 pada Komisi XI DPR RI pada Rabu (27/11).

Sunarso menyatakan tahun depan BRI akan menjaga kinerja perusahaan melalui digitalisasi. Selain itu juga akan melakukan peningkatan produktivitas, dan mendorong UMKM naik kelas.

Baca Juga: Bank BRI dapat plafon KUR Rp 120,2 triliun pada tahun 2020 nanti

“Tren penurunan suku bunga berlanjut, harga komoditas melemah, likuiditas perbankan masih ketat, maka kita mengasumsikan pertumbuhan ekonomi tumbuh 5,1-5,35%. Sedangkan inflasi terkendali dengan baik, 3,1-3,6%," ujar Sunarso di Jakarta pada Rabu (27/11).

"Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat berkisar Rp 14.200-Rp 14.900 (per dolar AS). Adapun suku bunga acuan BI rate berkisar 4,5%-4,75%,” lanjut dia.

Lanjut Ia, berdasarkan asumsi makro tersebut, bank dengan sandi saham BBRI ini menyusun anggaran dan aspirasi pencapaian kinerja tahun depan. 

Adapun pertumbuhan aset tumbuh 9% hingga 11%. Target ini sama dengan target yang ingin dicapai pada 2019. Sedangkan pada September 2019, aset BRI tumbuh 10,1% yoy menjadi Rp 1.238,65 triliun.

Baca Juga: Jumlah undisbursed loan perbankan makin gemuk, kenapa?

Adapun pertumbuhan kredit ditargetkan dapat tumbuh 10% hingga 11% pada 2020. Sedangkan pada tahun ini BRI menargetkan kredit tumbuh 9% hingga 10%. Adapun realisasi kredit per kuartal 3-2019 tumbuh 10,9% yoy menjadi Rp 857,3 triliun.



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×