kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.180   20,00   0,12%
  • IDX 7.096   112,58   1,61%
  • KOMPAS100 1.062   21,87   2,10%
  • LQ45 836   18,74   2,29%
  • ISSI 214   2,12   1,00%
  • IDX30 427   10,60   2,55%
  • IDXHIDIV20 514   11,54   2,30%
  • IDX80 121   2,56   2,16%
  • IDXV30 125   1,25   1,01%
  • IDXQ30 142   3,33   2,39%

Canggih, kredit bank lewat platform digital mengalir makin deras


Minggu, 24 November 2019 / 11:44 WIB
Canggih, kredit bank lewat platform digital mengalir makin deras
ILUSTRASI. Model memperlihatkan situs web PDaja.com saat peluncuran di Jakarta, Jumat (16/11). Inovasi digital yang dilakukan sejumlah bank dalam menjaring penyaluran kredit mulai menorehkan hasil yang positif. KONTAN/Carolus Agus Waluyo


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Tendi Mahadi

Terhitung setahun sejak dirilis, Bank Sahabat Sampoerna tercatat telah menyalurkan kredit ke sektor usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) sebesar Rp 308 miliar.

Chief of Credit PDaja.com Irma Savitry mengatakan, kredit tersebut disalurkan ke sekitar 250 pelaku usaha UMKM dengan plafon pembiayaan mulai dari Rp 50 juta sampai Rp 3 miliar.

"PDaja.com ini bertujuan untuk mempercepat pengajuan kredit bagi para pelaku UMKM. Saat ini layanan kami masih terbatas di Jabodetabek. Namun tahun depan, kami akan ekspansi ke Bandung dan Medan," kata Irma di Jakarta.

Baca Juga: Presiden permudah syarat kepemilikan rumah, DP dari 5% menjadi hanya 1%

Untuk bisa menjaring lebih banyak nasabah, PDaja.com menggandeng mitra dan saat ini sudah bekerjasama dengan 310 mitra. Tahun depan, Direktur Bisnis Mikro Bank Sampoerna Rudy Mahasin menargetkan kredit lewat PDaja bisa tumbuh sekitar 100%-200%.

Meskipun pertumbuhan PDaja cukup bagus, namun kontribusinya terhadap total kredit UMKM Bank Sahabat Sampoerna masih di bawah 5%. 

Sementara segmen UMKM saat ini masih jadi kontributor utama penyaluran kredit di bank ini dengan porsi sekitar 70%. Adapun total kredit Bank Sahabat Sampoerna pada kuartal III 2019 tercatat sebesar Rp 7,82 triliun.

Menurut Rudy, bunga kredit yang ditawarkan Bank Sampoerna melalui layanan PDaja.com kepada pelaku UMKM masih cukup bersaing dengan bunga sekitar 15% per tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×