kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Fintech financial planner FUNDtastic akuisisi APERD Invisee senilai US$ 6,5 juta


Senin, 10 Agustus 2020 / 16:29 WIB
Fintech financial planner FUNDtastic akuisisi APERD Invisee senilai US$ 6,5 juta
Co-Founder and Chief Investment Officer (CIO) FUNDtastic Franky Chandra.


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fintech perencana keuangan FUNDtastic mengakuisisi PT Nusantara Sejahtera Investama sebagai pemegang izin Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD) Invisee. Co-Founder and Chief Investment Officer (CIO) FUNDtastic Franky Chandra menyebut nilai akuisisi tersebut sebesar US$ 6,5 juta.

Franky menyebut sebenarnya Invisee merupakan mitra APERD yang telah digandeng oleh FUNDtastic sejak pertama diluncurkan pada September 2019. Lewat akuisisi ini, FUNDtastic otomatis memiliki ijin APERD dan Ijin Mitra Distribusi Surat Hutang Negara.

Baca Juga: Meski ada corona, industri fintech syariah makin geliat dalam menyalurkan pembiayaan

“Sejak 8 bulan berjalan, per Juni 2020 kemarin, jumlah asset under management (AUM) kami senilai Rp 90 miliar. Artinya sekitar Rp 10 miliar hingga Rp 15 miliar setiap bulannya. Setelah akuisisi Invisee ini, diharapkan akhir 2020 bisa mencapai Rp 500 miliar. Pada 2020 kita ada target angka, karena ada pandemi, kita sedikit defensive,” ujar Franky melalui videoconference pada Senin (10/8).

Saat ini, aplikasi FUNDtastic telah memiliki 6.000 pengguna aktif dengan total jumlah pengguna terdaftar sebanyak 16.000 akun. Adapun pengguna FUNDtastic secara rata-rata telah mengalokasikan dana investasi sebesar Rp 15 juta.

Ke depan, Invisee akan rebranding menjadi FUNDtastic+ (FUNDtastic plus) sebagai pilar bisnis baru perusahaan yang menargetkan untuk kerja sama dengan mitra digital dan institusi keuangan lainnya sehingga dapat menjangkau masyarakat lebih luas.

“Kami sangat senang bisa bergabung dengan FUNDtastic yang memiliki visi misi yang sama, memberikan akses bagi semua masyarakat Indonesia untuk membangun keuangannya. Bersama FUNDtastic, kami percaya bisa memberikan layanan terbaik bagi para pengguna,” ungkap Eri Primaria, Founder Invisee.

Baca Juga: Begini jurus bank kecil dan menengah bersaing berebut DPK

Saat ini, FUNDtastic telah bekerja sama dengan sembilan manajer investasi ternama, di antaranya adalah Mandiri Investasi, BNI Asset Management, Trimegah Asset Management, Insight Investments Management, Danareksa Investment Management, Bahana TCW Investment Management, Syailendra Capital,  Eastspring Investments dan Principal Asset Management.

Franky menyebut, ke depannya FUNDtastic hanya akan bekerja sama dengan 12 manajer investasi dengan jumlah AUM terbesar. Tujuannya agar memudahkan pengguna menentukan pilihan.

Adapun, total investor di Invisee yang telah mencapai 100.000 users yang akan segera bergabung ke dalam platform FUNDtastic dan tetap bisa melakukan investasi tanpa terkendala.

Selain menjajakan reskadana, FUNDtastic juga menjalin kerja sama dengan IndoGold yang telah memegang izin trading dan gadai emas dari regulator. Lewat kolaborasi ini, pengguna FUNDtastic bisa melakukan jual beli dan tabungan emas melalui platform.

Baca Juga: Kejar DPK, Bank Kecil Geber Layanan Digital Banking

“Saat ini trennya banyak yang beli emas, karena banyak berita tentang resesi. Kita memang likuid, jadi bisa jual emas bisa dilakukan. Kalau di market real, karena kemampuan toko emas beli semua emas batangan saat harga tinggi terbatas,” tambah Franky.

Pada September 2020 mendatang, Franky menyebut bakal mulai menggarap produk asuransi. Namun Ia belum merinci secara detail produk asuransi apa saja yang bakal dijual. Ia menekankan produk tersebut sesuai dengan kebutuhan para penggunanya.  

FUNDtastic berada di bawah naungan PT Chandharwealth Mandiri Indonesia, telah terdaftar di OJK sebagai financial planner di Grup Inovasi Keuangan Digital (GIKD) per Juli 2019. FUNDtastic juga dapat diunduh di App Store dan Play Store.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×