kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.482.000   11.000   0,75%
  • USD/IDR 15.490   -65,00   -0,42%
  • IDX 7.496   -47,74   -0,63%
  • KOMPAS100 1.161   -10,37   -0,89%
  • LQ45 930   -7,66   -0,82%
  • ISSI 225   -1,75   -0,77%
  • IDX30 479   -4,07   -0,84%
  • IDXHIDIV20 576   -4,59   -0,79%
  • IDX80 132   -1,10   -0,82%
  • IDXV30 142   -0,97   -0,68%
  • IDXQ30 160   -1,14   -0,70%

Fitch Beri KB Bank Peringkat Investment Grade, Analis Bilang Fundamental Membaik


Kamis, 13 Juni 2024 / 09:00 WIB
Fitch Beri KB Bank Peringkat Investment Grade, Analis Bilang Fundamental Membaik
ILUSTRASI. KB Bukopin - kontan kilas online


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Harris Hadinata

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank KB Bukopin Tbk (KB Bank) terus melakukan perbaikan fundamental. Perbaikan ini juga didukung induk usahanya, Kookmin Bank, yang merupakan bagian dari konglomerasi keuangan Korea Selatan, KB Financial Group.

Berkat perbaikan tersebut, KB Bank sukses mendapat peringkat utang BBB dengan outlook stabil dari Fitch Ratings. Berdasarkan rilis Fitch, Kamis (6/6), peringkat tersebut diberikan bagi surat utang jangka panjang untuk mata uang rupiah dan mata uang asing.

“Peringkat bagi utang rupiah KB Bank mencerminkan ekspektasi Fitch akan kemungkinan besar dukungan luar biasa dari induk bank yang berbasis di Korea Selatan, Kookmin Bank,” tulis Fitch dalam rilis.

Sebelumnya, pada April 2024, Fitch Ratings Indonesia juga menetapkan peringkat nasional bagi utang KB Bank di level tertinggi AAA, dengan outlook stabil. “Peringkat ini diberikan kepada emiten atau kewajiban dengan ekspektasi risiko gagal bayar terendah dibandingkan dengan semua emiten atau kewajiban lainnya di negara atau kesatuan moneter yang sama,” tulis Fitch Indonesia dalam rilis.

Baca Juga: KB Bank Pertahankan Peringkat dari Fitch Ratings di Level AAA, Outlook Stabil

Wakil Direktur Utama KB Bank Robby Mondong menyampaikan, keberhasilan tersebut menggambarkan stabilitas keuangan KB Bank yang mengusung komitmen kuat terhadap praktik-praktik bisnis berkelanjutan. “Peringkat internasional yang diterbitkan Fitch ini mengukuhkan kepercayaan para pemangku kepentingan di ranah internasional terhadap upaya perbaikan fundamental dan pertumbuhan berkelanjutan dari KB Bank,” ujar Robby kepada KONTAN.

Robby menyebut,  komitmen dan dukungan yang kuat dari KBFG menjadi kunci utama dari terus membaiknya kinerja fundamental dan kualitas aset KB Bank. "Struktur permodalan dan likuiditas kami juga terus terjaga, sehingga mampu memperkuat berbagai langkah-langkah untuk mendorong pertumbuhan," ungkap dia.

Selain perbaikan fundamental, tahun ini KB Bank juga menargetkan pertumbuhan kinerja melalui ekspansi kredit yang dijalankan. Segmen korporasi atau wholesale menjadi penopang pertumbuhan kredit. KB Bank berupaya menciptakan ekosistem bisnis bagi segmen UMKM dan ritel.

KBFG juga berkomitmen mendukungg upaya pertumbuhan KB Bank. Terbaru, melalui Kookmin Bank, KBFG menerbitkan Standby Letter of Credit (SBLC) sebagai jaminan pinjaman KB Bank kepada Korean Development Bank.

Baca Juga: Kinerja Terus Membaik, KB Bank Raih Peringkat Internasional BBB dari Fitch

Pinjaman ini dialokasikan guna memperkuat struktur pendanaan dalam rangka memperluas ekspansi kredit KB Bank. Selain perbaikan fundamental, tahun ini KB Bank juga menargetkan pertumbuhan kinerja dari ekspansi kredit yang dijalankan.

“Dengan tambahan peringkat internasional dari Fitch, KB Bank semakin optimistis untuk terus memperbaiki kinerja dan mengejar target-target pertumbuhan secara berkesinambungan,” tegas Robby.

Analis mengamini fundamental KB Bank mulai menunjukkan perbaikan. Reza Priyambada, Investment Consultant Reliance Sekuritas Indonesia, menyebut KB Bank mencetak peningkatan pendapatan bunga dan perbaikan kualitas risiko kredit.

" Adanya pemberian rating investment grade dari Fitch tentunya sudah mempertimbangkan berbagai parameter hingga prospek BBKP ke depan di bawah KBFG," jelas Reza.

Baca Juga: KB Bank Maintains Rating from Fitch Ratings at AAA Level, Stable Outlook

Reza juga menilai bisnis KB Bank prospektif. Ia melihat KB Bank masih memiliki banyak peluang mengolah berbagai segmen bisnis.

Investment Analyst Infovesta Kapital Advisori Fajar Dwi Alfian juga melihat ada dukungan kuat dari induk usaha bagi KB Bank. Fajar menilai segmentasi KB Bank yang menyasar UMKM tergolong menantang.

Apalagi kini relaksasi restrukturisasi kredit terdampak Covid-19 sudah dihapus. "Hanya saja adanya komitmen yang kuat dari induk usaha Kookmin Bank dapat meredam risiko tersebut," kata Fajar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Eksekusi Jaminan Fidusia Pasca Putusan MK Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES)

[X]
×