kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.535.000   -4.000   -0,26%
  • USD/IDR 16.136   65,00   0,40%
  • IDX 7.083   2,81   0,04%
  • KOMPAS100 1.051   -4,20   -0,40%
  • LQ45 820   -5,73   -0,69%
  • ISSI 213   0,28   0,13%
  • IDX30 420   -4,57   -1,08%
  • IDXHIDIV20 500   -6,00   -1,18%
  • IDX80 120   -0,46   -0,38%
  • IDXV30 125   0,31   0,25%
  • IDXQ30 139   -1,42   -1,01%

Gadai Emas Menyumbang 98% dari Total Portofolio Bisnis Pegadaian


Minggu, 01 Desember 2024 / 19:50 WIB
Gadai Emas Menyumbang 98% dari Total Portofolio Bisnis Pegadaian
ILUSTRASI. Pramuniaga merapikan emas batangan di galeri PT Pegadaian Padang, Sumatera Barat, Selasa (29/8/2024). ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/Spt.


Reporter: Nadya Zahira | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pegadaian (Persero) mencatatkan kinerja positif pada gadai emas hingga November 2024. Hal ini terlihat dari pertumbuhan bisnisnya yang menyumbang 98% total portofolio bisnis perusahaan.

Sekretaris Perusahaan PT Pegadaian Zulfan Adam mengatakan bahwa rerata portofolio produk gadai konvensional yakni gadai emas dan perhiasan mencapai sekitar 98% hingga November 2024.

“Posisi outstanding loan (OSL) pada produk konvensional hingga November 2024 sebesar Rp 67 triliun, pertumbuhan gadai emas dibandingkan tahun sebelumnya mencapai 9,37%,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Sabtu (30/11). 

Zulfan memprediksi bahwa penerimaan gadai pada akhir tahun tetap didominasi oleh barang emas. Terlebih, berdasarkan data historis, selama momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) barang emas juga masih mendominasi 98% pinjaman gadai yang berhasil ditransaksikan. 

Baca Juga: Perusahaan Gadai Diprediksi akan Menadah Berkah pada Saat Nataru 2024

Sementara itu, Zulfan menyebutkan bahwa hingga akhir Desember 2024 produk berbasis gadai diprediksi tumbuh hingga 27,91% secara year to date (YTD) atau diprediksi dapat mencapai OSL sebesar Rp 67,93 triliun. 

“Apalagi kami memiliki likuiditas yang cukup untuk pendanaan penyaluran modal kerja hingga ekspansi bisnis,” imbuhnya. 

Zulfan menambahkan, hingga akhir 2024 ini Pegadaian menargetkan pertumbuhan dari produk gadai secara keseluruhan sebesar 5% sampai 10%. Untuk itu, pihaknya telah menyiapkan strategi yang bakal diluncurkan.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Jumat (29/112024) Alami Kenaikan

“Fokus kami ke depan untuk meningkatkan bisnis di luar gadai emas yakni, melalui penambahan variasi jenis barang jaminan, perluasan channel melalui agen, serta meningkatkan layanan gadai digital seperti Layanan Gadai dari Rumah,” kata Zulfan. 

Pegadaian akan terus bersedia untuk menyediakan layanan pinjaman berbasis gadai sesuai dengan kebutuhan masyarkat.  Ditambah, Pegadaian juga memiliki ketersediaan fasilitas pinjaman perbankan yang masih dapat dilakukan penarikan untuk mendanai modal kerja penyaluran pinjaman hingga ekspansi bisnis.

Selanjutnya: Studi Celios, PPN 12% Bisa Picu Perceraian Hingga Mental Health Gen Z

Menarik Dibaca: 4 Mitos Kulit Sensitif yang Tidak Boleh Anda Percaya, Cari Tahu Yuk!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×