CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.466.000   -11.000   -0,74%
  • USD/IDR 15.860   -72,00   -0,46%
  • IDX 7.215   -94,11   -1,29%
  • KOMPAS100 1.103   -14,64   -1,31%
  • LQ45 876   -10,76   -1,21%
  • ISSI 218   -3,03   -1,37%
  • IDX30 448   -5,87   -1,29%
  • IDXHIDIV20 540   -6,91   -1,26%
  • IDX80 126   -1,77   -1,38%
  • IDXV30 135   -1,94   -1,41%
  • IDXQ30 149   -1,85   -1,22%

IFG Life Berikan Produk IFG LifeSAVER Gratis di Jakarta Sports Week 2022


Selasa, 15 November 2022 / 15:22 WIB
IFG Life Berikan Produk IFG LifeSAVER Gratis di Jakarta Sports Week 2022
ILUSTRASI. Indonesia Financial Group (IFG)


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) memberikan perlindungan gratis selama satu bulan untuk produk  IFG LifeSAVER yang akan memberikan manfaat akibat cedera olahraga hingga Rp 200 juta.

Adapun, perlindungan gratis tersebut diberikan untuk pesepeda yang terlibat dalam kegiatan Jakarta Sports Week 2022 dengan berkolaborasi bersama komunitas sepeda Jakarta Ride Now.

“Kami menyadari adanya risiko-risiko yang mungkin terkena pada anggota komunitas olahraga cukup tinggi, sehingga dari situlah kami ingin merangkul komunitas olahraga untuk dapat menggunakan produk IFG LifeSAVER,” ujar Bayu Fariesta Sakti selaku Head of Marketing IFG Life dalam keterangan resmi, Selasa (15/11).

Untuk selanjutnya, pada pesepeda yang telah mendapatkan perlindungan IFG LifeSAVER secara gratis, bisa melanjutkan perlindungan dengan terus membayar biaya berlangganan IFG LifeSAVER hanya dengan Rp49 ribu per bulan. 

Baca Juga: Terancam Tak Penuhi Aturan Free Float Pasca Rights Issue, Ini Kata Manajemen MTWI

Bayu menjelaskan IFG LifeSAVER akan menanggung biaya cedera olahraga yang juga meliputi patah tulang, rekonstruksi wajah, hingga fisioterapi. Semua biaya pengobatan pun dapat dilakukan secara cashless di lebih dari 1.000 rumah Sakit dan Klinik provider.

“Semoga dengan pelayanan kami saat proses klaim terjadi, bisa menjadi suatu pengalaman yang cukup baik bagi para pesepeda yang mengalami cedera maupun kecelakaan saat bersepeda,” imbuhnya.

Lebih lanjut, menambahkan kegiatan olahraga dengan menggandeng komunitas olahraga akan terus dilanjutkan oleh IFG Life hingga tahun 2023 mendatang dengan tujuan memberikan edukasi dan pengalaman untuk mereka agar bisa memanfaatkan produk tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×