kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jumlah nasabah yang buka rekening tabungan haji meningkat


Rabu, 21 April 2021 / 19:49 WIB
Jumlah nasabah yang buka rekening tabungan haji meningkat
ILUSTRASI. Petugas teller melayani nasabah di CIMB Niaga Blok M Jakarta/pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo.


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perkembangan bisnis haji di bank syariah mengalami penurunan hingga Maret 2021. Pandemi Covid-19 telah membuat penyelenggaraan ibadah haji tahun 2020 ditiadakan. Sementara tahun ini masih belum ada kepastian terkait penyelenggaraan ibadah tersebut.

Unit usaha Syariah PT Bank Permata Tbk atau Permata Syariah misalnya mencatatkan porsi haji turun hampir 40% per Maret 2021 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (year on year/yoy). 

"Terjadi penurunan yang cukup tajam karena pandemi," kata Direktur Unit usaha Syariah PT Bank Permata Tbk atau Permata Syariah Herwin Bustaman kepada Kontan.co.id, Rabu (21/4).

Namun,  jumlah pendaftar rekening tabungan haji di bank ini terus meningkat. Dalam tiga bulan pertama ini, sudah ada 4.000 pendaftar haji dan sampai akhir tahun ditargetkan bisa mencapai 16.000.

Baca Juga: Investasi BPKH Bebas PPh, Ada Potensi Manfaat Rp 7,8 Triliun Diterima Sepenuhnya

Permata Syariah menargetkan porsi tabungan haji sampai akhir tahun 2021 bisa mencapai 21% terhadap total Dana Pihak Ketiga (DPK) UUS ini, meningkat dari 17% pada akhir 2020.

Senada, Unit Usaha Syariah PT Bank CIMB Niaga Tbk atau CIMB Niaga Syariah misalnya mencatatkan penurunan porsi haji pada kuartal I 2021 sebesar 38% secara year on year (yoy). 

Namun, Direktur Sharia Banking CIMB Niaga Pandji P Djajanegara mengatakan, penurunan tersebut masih di bawah penurunan market haji secara nasional sebesar 44%. 

Namun, pembukaan rekening baru tabungan Haji CIMB yaitu iB Pahala terus meningkat. Sepanjang kuartal I tercatat ada pembukaan tabungan baru sebanyak 10.000 atau meningkat 28% dari periode yang sama tahun 2021.

Sejalan dengan peningkatan pembukaan rekening tersebut, CIMB Niaga Syariah menargetkan 30.000 porsi haji sampai akhir tahun. Sehingga dana haji diperkirakan bisa mencapai Rp 3 triliun atau 10% dari total DPKnya.

"Kami juga akan tetap berupaya untuk menjaga pertumbuhan porsi haji di 2021 dengan program dan layanan yang memberikan kemudahan untuk berhaji kepada masyarakat dan calon nasabah baik yang telah siap daftar haji maupun baru mempersiapkan dana dengan menabung," kata Pandji.

PT BCA Syariah juga mengalami penurunan setoran tabungan haji akibat dampak dari pandemi Covid-19. 

"Pandemi ini membuat setoran tabungan haji belum optimal," ujar John Kosasih Presiden Direktur BCA Syariah.

Selanjutnya: Pengecualian PPh akan menambah nilai manfaat BPKH Rp 1,5 triliun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×