Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persaingan uang elektronik sepertinya akan semakin gencar. Ovo sudah menggandeng dua merchant raksasa: Tokopedia dan Grab. Sementara rival abadinya, Gopay menggandeng beberapa peritel. Namun, Gofood tetap menjadi andalan Gopay. "Sebanyak 50% menggunakan pembayaran Gopay, meningkat dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," ujar Chief Food Officer Gojek Group, Catherine Hindra Sutjahyo, Selasa (11/2).
Empat tahun terakhir, jumlah pemesanan makanan (completed orders) Gofood meningkat sebanyak 30 kali lipat, dengan rata-rata jumlah completed orders mencapai 50 juta per bulan. Mengutip Deal Street Asia, transaksi GoFood sebesar US$ 2 miliar. Jika separuhnya menggunakan Gopay, dari GoFood saja jumlah transaksi Gopay mencapai US$ 1 miliar atau setara Rp 13,6 triliun.
Sementara pertumbuhan jumlah mitra Gofood naik 17 kali lipat menjadi 500.000 merchant. Beragamnya jumlah mitra merchant ini menyebabkan GoFood mampu menyediakan ragam pilihan makanan hingga 16 juta item menu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News