kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Setelah BTN Protection, IFG Bersiap Kolaborasi dengan Mandiri Inhealth


Jumat, 22 April 2022 / 19:08 WIB
Setelah BTN Protection, IFG Bersiap Kolaborasi dengan Mandiri Inhealth


Reporter: Cornelia Agata | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah berhasil meluncurkan BTN Protection pada pada Kamis (21/4), kini PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) sudah berencana untuk berinovasi kembali meluncurkan produk-produk terbaru dengan kolaborasi bersama Mandiri Inhealth.

Sebelum meluncurkan produk terbaru hasil kolaborasi dengan perusahaan BUMN lainnya, IFG melalui Pelaksana Head of Corporate Secretariat, sudah memaparkan strategi pemasaran dari Produk sebelumnya yakni BTN Proteksi, dengan menjadikan nasabah BTN sebagai sasaran pasar yang dilakukan secara bertahap.

"IFG memproyeksikan BTN Proteksi untuk dapat digunakan dan dimanfaatkan lebih dari 80% pengguna atau debitur KPR Non-Subsidi dari nasabah BTN. Dengan menggunakan sistem terintegrasi dengan kanal penjualan Bancassurance, IFG optimistis dapat mewujudkan target 80% nasabah BTN," Mahendra Djoko Prasetyo, Pln. Head of Corporate Secretariat IFG.

Mahendra menambahkan, IFG masih berminat untuk menjalin kerjasama dengan perusahaan BUMN, Mandiri InHealth salah satunya. Kerjasama ini akan menghadirkan produk-produk kesehatan yang berbasis manage care.

Baca Juga: Melesat 23,89%, BTN Catat Laba Bersih Rp 774 Miliar di Kuartal 1-2022

"Produk-produk yang akan diluncurkan bersama Mandiri Inhealth akan menjadi yang pertama dalam memasarkan produk individual managed care yang tersedia di Indonesia," ungkap Mahendra Djoko.

Mahendra Djoko menambahkan, peluncuran produk kolaborasi dengan Mandiri Inhealth masih dalam proses, sedangkan perbedaannya dengan BTN Protection terletak pada manfaat asuransinya. 

BTN Protection berfokus pada produk personal accident atau asuransi kecelakaan, sedangkan produk kolaborasi dengan Mandiri Inhealth nantinya akan berfokus memberikan manfaat asurasni bidang kesehatan secra umum.

Mandiri InHealth sendiri merupakan PT Asuransi Jiwa Inhealth yang sudah diakuisisi oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Kimia Garma (Persero) Tbk, dan PT Asuransi Jasa Indonesia (Persero) yang sudah memperoleh izin usaha dibidang Asuransi Jiwa Berdasarkan surat dari Menteri Keuangan Nomor KEP-38/KM.10/2009.

Akuisisi terhadap PT Asuransi Jiwa Inhealth memberi akses ke pasar korporasi yang lebih luas serta kemampuan untuk memperluas infrastruktur provider layanan kesehatan untuk mendukung skema managed care.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU

[X]
×