Reporter: Ferrika Sari | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. ShopeePay menggandeng KFC, jaringan restoran cepat saji, untuk memberikan kemudahan akses pembayaran digital kepada pelanggan di lebih dari 700 gerai KFC.
"Kolaborasi ini diinisiasi untuk meningkatkan adopsi transaksi non-tunai masyarakat dan menyediakan fitur contactless agar masyarakat tidak perlu khawatir saat bertransaksi," kata Marketing Manager ShopeePay Cindy Candiawan dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Sabtu (12/12).
Kehadiran ShopeePay di gerai KFC merupakan langkah untuk memperluas jangkauan serta meningkatkan transaksi non-tunai di gerai-gerai KFC sehingga pengguna dapat bertransaksi dengan nyaman dan aman.
"ShopeePay senantiasa mendorong adopsi dan antusiasme masyarakat dalam menggunakan non-tunai dengan menambah use cases yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat," terangnya.
Untuk mendukung kolaborasi ini, ShopeePay menghadirkan promo cashback hingga 30% hingga Rp 20.000 bagi pengguna yang memilih ShopeePay sebagai metode pembayaran.
Baca Juga: Gandeng Pawoon, ShopeePay perluas jaringan transaksi pembayaran digital bagi UMKM
Pelanggan dapat mengunjungi gerai KFC terdekat untuk kegiatan dine-in, take away, maupun drive-thru. Kemudian, pelanggan dapat melakukan pembayaran dengan ShopeePay melalui scan QR Code yang tersedia di kasir.
Chief Marketing Officer KFC Indonesia Hendra Yuniarto mengatakan, pihaknya menyambut baik kehadiran ShopeePay sebagai metode pembayaran digital yang dapat meningkatkan kenyamanan pelanggan dalam bertransaksi secara offline.
"KFC ingin selalu dekat di hati para pelanggan agar tetap dapat menikmati seluruh sajian menu kami dengan nyaman dan aman," terangnya.
ShopeePay ingin mendukung pemulihan konsumsi nasional dengan memperbanyak kolaborasi dan promo yang menarik, terutama di restoran favorit masyarakat Indonesia seperti KFC. Pihaknya harap kolaborasi ini dapat memberikan kemudahan akses kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap produk KFC di masa pandemi.
Selanjutnya: 3 Juta pengunjung serbu program 12.12 Birthday Sale Shopee dalam 1 jam pertama
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News