kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.428.000   -57.000   -2,29%
  • USD/IDR 16.602   11,00   0,07%
  • IDX 7.916   -209,10   -2,57%
  • KOMPAS100 1.090   -29,49   -2,63%
  • LQ45 772   -7,67   -0,98%
  • ISSI 281   -10,34   -3,54%
  • IDX30 401   -4,69   -1,16%
  • IDXHIDIV20 453   -1,70   -0,37%
  • IDX80 121   -1,88   -1,53%
  • IDXV30 129   -2,46   -1,87%
  • IDXQ30 127   -0,85   -0,66%

Strategi Reasuransi Marein Tingkatkan Premi pada 2025


Sabtu, 21 Juni 2025 / 15:20 WIB
Strategi Reasuransi Marein Tingkatkan Premi pada 2025
ILUSTRASI. Reasuransi Marein (MREI) akan menerapkan sejumlah upaya untuk mendapatkan premi lebih banyak pada tahun ini.


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Maskapai Reasuransi Indonesia Tbk atau Reasuransi Marein (MREI) akan menerapkan sejumlah upaya untuk mendapatkan premi lebih banyak pada tahun ini.

Direktur Reasuransi Marein Trinita Situmeang mengatakan pihaknya masih akan berupaya untuk fokus pada pola pertumbuhan organik seperti pada tahun sebelumnya.

"Bisnis kami masih diteruskan melalui struktur portofolio yang ada saat ini dengan tema pertumbuhan yang lebih sehat dan berkesinambungan," katanya dalam konferensi pers di Plaza Marein, Jakarta Selatan, Kamis (19/6).

Selain itu, Trinita bilang Reasuransi Marein akan mempertahankan posisi bisnis perusahaan dengan para mitra kerja. 

Baca Juga: Reasuransi Marein Catatkan Pendapatan Premi Tumbuh 15,65% pada Kuartal I-2025

Adapun Reasuransi Marein juga menargetkan pertumbuhan top line sekitar 15,56% pada tahun ini. Trinita berharap hal itu bisa dicapai sampai akhir tahun ini melalui pendapatan premi yang didapatkan dari existing client perusahaan. 

"Komposisi portofolionya juga kurang lebih sama saat kami memulai bisnis pada 2024," ungkapnya.

Meskipun demikian, Trinita tak memungkiri pada awal tahun ini menjadi momen yang cukup menantang untuk perusahaan reasuransi. Sebab, hal itu tercermin dari kinerja perusahaan asuransi nasional baik jiwa maupun umum pada kuartal I-2025 yang tumbuh di bawah dari 10%.

Dia bilang industri asuransi yang tumbuh di bawah 10% itu juga memengaruhi kinerja reasuransi. Dengan demikian, kinerja perusahaan reasuransi sempat terkontraksi pada kuartal I-2025.

Namun, jika dilihat berdasarkan laporan keuangan perusahaan, Reasuransi Marein sepertinya mengalami kinerja yang positif pada kuartal I-2025, yang mana berbanding terbalik dari pencapaian industri reasuransi secara keseluruhan.

Reasuransi Marein tercatat membukukan pendapatan premi bruto pada kuartal I-2025 mencapai Rp 824 miliar. Nilai itu meningkat 15,65%, jika dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 712 miliar. 

Baca Juga: Pasar Ketat, Reasuransi Hadapi Tantangan Bertubi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU

[X]
×