kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mandiri incar kredit KPR tumbuh dua digit


Senin, 25 September 2017 / 20:00 WIB
Mandiri incar kredit KPR tumbuh dua digit


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Johana K.

KONTAN.CO.ID - PT Bank Mandiri Tbk menargetkan kredit KPR bisa tumbuh dua digit hingga penghujung 2017 nanti. Bank pelat merah ini akan menerapkan beberapa strategi untuk mencapai target tersebut.

Tardi, Direktur Konsumer Bank Mandiri bilang, salah satu strategi bank dalam meningkatkan KPR adalah dengan memberikan beberapa promosi bunga.

"Kami memberikan bunga bersaing kepada nasabah yang memiliki profil risiko rendah," kata Tardi ketika ditemui setelah acara peluncuran private lounge, Senin (25/9).

Beberapa promosi KPR yang ditawarkan Mandiri diantara adalah bunga bersaing yaitu 6% fix 1 tahun dan 6,75 fix 2 tahun.

Selain promosi bunga kredit, Mandiri juga akan berusaha memberikan pelayanan yang terbaik bagi nasabah.

Sampai Agustus 2017 menurut Tardi, kenaikan kredit KPR Mandiri tercatat sebesar dua digit. Kenaikan KPR ini menurut Tardi menyebar di beberapa segmen baik bawah menengah dan kelas atas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×