kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Adira Finance genjot pembiayaan Rp 3 T per bulan


Kamis, 31 Agustus 2017 / 17:27 WIB
Adira Finance genjot pembiayaan Rp 3 T per bulan


Reporter: Umi Kulsum | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) percaya diri mengebut target pembiayaan di semester kedua tahun ini. Anak usaha Bank Danamon ini sangat berharap perekonomian dalam negeri yang membaik bisa turut mendongkrak bisnis perseroan.

Presiden Direktur Adira Finance Hafid Hadeli mengatakan, di kuartal tiga tahun ini memang belum terlihat sentimen positif yang bisa menggenjot pembiayaan otomotif pasca event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 berakhir. Meski begitu, Adira Finance berkeyakinan di akhir tahun penjualan kendaraan bermotor akan melonjak.

Dus, ini akan membuat pembiayaan Adira Finance juga bisa melaju kencang. “Tahun ini kami memasang target kenaikan pembiayaan sebesar 5%-10% dari tahun lalu sebesar Rp 30,9 triliun. Kami masih optimis target tersebut bisa tercapai,” ujar Hafid, di Jakarta, Kamis (31/8).

Hafid menyebut, setidaknya per bulan ini Adira Finance berusaha membukukan pembiayaan Rp 2,8 triliun sampai Rp 3 triliun. “Per Juli kemarin memang kami agak turun menyalurkan pembiayaan Rp 2,7 triliun. Tapi di sisa tahun ini kami berusaha untuk meningkatkan jumlah pembiayaan setiap bulan. Biasanya akhir tahun ini banyak pergantian model nah dengan stok berlebih, diler menggenjot penjualan yang cukup agresif,” tambah Hafid.

Adapun saat ini portofolio pembiayaan Adira Finance terbesar masih berasal dari kendaraan roda dua sebesar 55%, lalu sisanya lagi berasal dari kendaraan roda empat baik baru dan bekas dan sisanya pembiayaan elektronik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×