kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.608.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.204   76,00   0,47%
  • IDX 7.216   -16,49   -0,23%
  • KOMPAS100 1.066   1,18   0,11%
  • LQ45 842   -1,96   -0,23%
  • ISSI 215   0,77   0,36%
  • IDX30 433   -1,07   -0,25%
  • IDXHIDIV20 518   -0,36   -0,07%
  • IDX80 122   0,04   0,04%
  • IDXV30 124   0,15   0,12%
  • IDXQ30 142   -0,18   -0,12%

Adira Insurance tawarkan perluasan asuransi bencana di semua lini produk


Senin, 04 November 2019 / 19:05 WIB
Adira Insurance tawarkan perluasan asuransi bencana di semua lini produk
ILUSTRASI. Pelayanan nasabah di Adira Insurance, Jakarta. Adira Insurance tawarkan perluasan asuransi bencana di semua lini produk. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/31/07/2016


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Terletak di antara dua lempeng benua Eurasia dan Australia, Indonesia kerap dilanda bencana gempa. Hal ini lah yang dimanfaatkan oleh para pemain asuransi umum dalam menawarkan perluasan asuransi bencana.

PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) misalnya tak hanya menyediakan perluasan asuransi untuk gempa bumi saja. Business Development Division Head Adira Insurance Tanny Megah Lestari menyatakan klaim yang bisa dibayarkan oleh Adira berupa gempa bumi, gunung meletus, tsunami (EQIVET) dan angin topan, banjir, badai, hujan es, tanah longsor, dan penurunan permukaan tanah (TSFHL).

Baca Juga: Mau beli produk unitlink? Perhatikan dulu sejumlah hal ini

“Adira Insurance di setiap produknya ada jaminan perluasan untuk bencana. Saat ini pun kita terus menggencarkan bahwa risiko bencana merupakan jaminan perluasan, jadi pelanggan pun juga sadar kalo risiko-risiko bencana itu merupakan jaminan perluasan. Pelanggan harus menambah biaya terkait jaminan perluasan untuk risiko banjir,” ujar Tanny kepada Kontan.co.id pada pekan lalu.

Adapun perhitungan tambahan biaya untuk perluasan ini tergantung dari tipe bencana dan lokasi pertanggungan. Ia merinci untuk bencana yang tergolong EQIVET maka biayanya akan sesuai zona tergantung wilayah dan penggunaan bangunan atau okupasi. Harga biaya tambahannya 0,076%-0,47% dari harga pertanggungan.

Adapun untuk bencana yang tergolong dalam TFSHL maka biaya tambahannya disesuaikan wilayah berkisar 0,045%-0,055% dari harga pertanggungan. Ia memberikan contoh untuk perluasan bencana pada produk asuransi mobil.

“Harga mobil misalnya Rp 300 juta, nanti si pelanggan kalau mau ambil jaminan perluasan EQIVET harus nambah sekitar Rp 228.000an. Itu hanya untuk premi jaminan perluasan, belum termasuk premi dasar,” tambah Tanny.

Ia menyatakan, perluasan asuransi bencana tidak hanya ada pada produk properti dan kendaraan saja. Adira Insurance di setiap produknya ada jaminan perluasan untuk bencana. Bahkan untuk produk asuransi elektronik, Adira menawarkan perluasan bencana.

Baca Juga: Sompo Insurance gandeng Axinan luncurkan asuransi untuk ponsel

Secara klaim sebenarnya sama sistemnya dengan produk basic. Untuk produk asuransi mobil bisa langsung menggunakan Autocillin Mobile Claim Application. Sementara non kendaraan motor bisa menghubungi contact center Adira Care 1500 456,” jelas Tanny.

Ia memberikan contoh penggantian rumah itu sesuai biaya untuk membangun kembali seperti kondisi sesaat sebelum terjadi kerugian. Adapun untuk mobil maka disesuaikan dengan harga pasar. Sedangkan untuk elektronik maka disesuaikan dengan harga pembelian dikurangi risiko sendiri.

“Kami optimis akan ada kenaikan untuk perluasan jaminan bencana. Karena sebenarnya saat ini Indonesia sering mengalami bencana. Lebih-lebih saat ini sedang memasuki musim penghujan, risiko-risiko banjir akan mengintai,” pungkas Tanny.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×