kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45932,07   4,43   0.48%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Akhir 2017, Jastan bidik premi bruto tumbuh 4%


Selasa, 28 November 2017 / 18:17 WIB
Akhir 2017, Jastan bidik premi bruto tumbuh 4%


Reporter: Umi Kulsum | Editor: Dessy Rosalina

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perekonomian yang masih lesu turut berdampak pada kinerja industri asuransi umum tahun ini termasuk PT Asuransi Jasa Tania Tbk alias Jastan. Kendati demikian, Jastan masih cukup yakin bisa mencetak pertumbuhan premi di tahun ini.

Direktur Keuangan Jastan Teddy Sastra mengatakan, hingga September 2017, perolehan premi bruto perseroan naik tipis sebesar 1% menjadi Rp 203,44 miliar. Belum tumbuh kencangnya hasil premi tersebut disebabkan oleh realisasi underwriting Jastan yang susut 16% menjadi Rp 45,14 miliar.

Pun demikian dengan pencapaian laba bersih Jastan yang tercatat turun 37% ke posisi Rp 13,52 miliar hingga sembilan bulan tahun ini. Perolehan yang tidak menggembirakan tersebut tak membuat Jastan pesimistis.

Sampai tutup tahun ini misalnya, Jastan memproyeksikan kenaikan premi bruto sebesar 4% menjadi Rp 268,58 miliar. Adapun pada Desember 2016 lalu misalnya, Jastan membukukan premi bruto sebesar Rp 259,04 miliar.

"Kami masih optimis kejar target, di kuartal empat akan genjot segmen korporasi," kata Direktur Jastan Ade Zulfikar, Rabu (28/11).

Adapun lini bisnis penopang terbesar Jastan saat ini yakni berasal dari asuransi properti, lalu menyusul kendaraan bermotor, marine cargo, marine hull dan produk asuransi lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×