kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.769   -9,00   -0,06%
  • IDX 7.470   -9,22   -0,12%
  • KOMPAS100 1.154   0,14   0,01%
  • LQ45 915   1,41   0,15%
  • ISSI 226   -0,75   -0,33%
  • IDX30 472   1,48   0,31%
  • IDXHIDIV20 570   2,21   0,39%
  • IDX80 132   0,22   0,17%
  • IDXV30 140   0,97   0,69%
  • IDXQ30 158   0,51   0,33%

Bank BTN catat kenaikan aset tertinggi dibanding bank BUMN lain di awal 2019 ini


Senin, 08 April 2019 / 16:01 WIB
Bank BTN catat kenaikan aset tertinggi dibanding bank BUMN lain di awal 2019 ini


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga bulan Februari 2019, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) berhasil mencetak aset sebesar Rp 298,3 triliun. Kendati dari segi aset BTN paling kecil, pertumbuhan bank spesialis kredit perumahan ini justru jadi yang paling tinggi yakni mencapai 17,14% dari bulan Februari 2018 yang sebesar Rp 254,64 triliun.

Malah, pertumbuhan ini terus berlanjut hingga ke akhir Maret 2019. Direktur Resiko, Strategi dan Kepatuhan BTN Mahelan Prabantarikso mengatakan per Maret 2019 aset BTN tumbuh hingga mencapai Rp 301 triliun.

Bila dibandingkan dengan pencapaian akhir Maret 2018 lalu yang mencapai Rp 258,73 triliun artinya di kuartal I 2019 total aset BTN melesat 16,33% yoy. Dus, pencapaian ini pun melebihi target yang dipatok perseroan di awal tahun yakni di kisaran 15%.

Bank yang merupakan anggota indeks Kompas100 ini mengatakan kenaikan tersebut sangat wajar lantaran pertumbuhannya ditopang oleh kenaikan aset yang tak kalah tinggi.

"Pertumbuhan tersebut lebih ditopang dari sisi bisnis kredit yang berhasil tumbuh di atas 19%," kata dia, Senin (8/4).

Memang, bila melihat laporan keuangan bulan Februari 2019 lalu, realisasi kredit dan pembiayaan BTN melesat naik 20,53% yoy dari Rp 197,44 triliun menjadi Rp 237,98 triliun. Lagi-lagi jauh lebih tinggi dari ekspektasi perusahaan yang diproyeksikan bakal tumbuh 15%.

Pekan lalu, Direktur Keuangan BTN Iman Nugroho Soeko menjelaskan kalau pertumbuhan ini dikarenakan banyak permintaan kredit di akhir 2018 yang baru disalurkan di kuartal I 2019. "Kuartal I ini paling tidak bisa 18% pertumbuhannya. Kalau target kami kan 13%-15%. Memang pasokan (permintaan) kredit tinggi," katanya.

Hal ini sekaligus menjadi angin segar oleh BTN, artinya perseroan tidak terlalu mengejar target penyaluran kredit sampai akhir tahun lantaran sudah dipupuk sejak awal tahun ini.

Sementara dari segi aset, Mahelan berekspektasi BTN dapat mencetak pertumbuhan pada kisaran 14%-17% di pertengahan tahun hingga akhir 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×