Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dina Hutauruk
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mega Tbk terus berinovasi mengembangkan layanan kartu kreditnya. Tujuannya untuk semakin memudahkan nasabah melakukan beragam transaksi.
Terbaru, bank milik CT Group ini menjalin kerja sama dengan Visa Indonesia dan Garmin Indonesia meluncurkan kolaborasi teknologi “Tap to Pay with Garmin Pay”. Lewat kerja sama ini, nasabah dapat bertransaksi langsung dengan menggunakan smartwatch Garmin yang terhubung dengan kartu kredit Bank Mega berlogo Visa.
Direktur Utama Bank Mega Kostaman Thayib menegaskan bahwa Bank Mega terus berinovasi untuk mendukung ekosistem pembayaran digital dan mendorong cashless society. Bank Mega menjadi exclusive official partner Garmin di Indonesia untuk layanan Garmin Pay.
“Dengan teknologi Tap to Pay, pengguna hanya perlu mendekatkan smartwatch ke mesin EDC Contactless tanpa perlu membawa kartu fisik atau ponsel, sehingga transaksi menjadi lebih mudah dan sesuai dengan gaya hidup modern,” papar Kostaman dalam keterangannya, Sabtu (12/7).
Baca Juga: Intip Strategi Bank Mega Syariah Incar DPK Rp 12,6 Triliun di Tahun 2025
Sementara itu, Chandrawidhi Desideriani dari Garmin Indonesia menjelaskan bahwa Garmin telah lama menjadi pilihan bagi individu aktif berkat fitur pemantauan kesehatan 24/7 dan dukungan untuk berbagai aktivitas olahraga.
Kolaborasi dengan Bank Mega dan Visa menghadirkan Garmin Pay sebagai solusi contactless payment yang cepat, aman, dan praktis. Pengguna kini bisa bertransaksi hanya dengan menggerakkan pergelangan tangan, benar-benar mewujudkan konsep “Your Watch, Your Wallet”.
Vira Widiyasari, Country Manager Visa Indonesia, menyambut baik kerja sama ini yang menghadirkan teknologi pembayaran berstandar global. Ia menilai Garmin Pay menjawab kebutuhan konsumen akan cara bertransaksi yang nyaman, efisien, dan aman. Bahkan saat berolahraga, pengguna tetap bisa “membawa uang” tanpa alat pembayaran fisik atau ponsel, mendukung gaya hidup aktif sekaligus mendorong transformasi ekonomi digital di Indonesia.
Baca Juga: Simak Strategi Bank Mega Syariah Manfaatkan Penurunan Suku Bunga Acuan
CEO Erajaya Active Lifestyle Djohan Sutanto juga menyatakan dukungan penuh sebagai distributor resmi Garmin di Indonesia. Menurutnya, kolaborasi ini adalah terobosan penting untuk menghadirkan solusi pembayaran yang sesuai dengan gaya hidup aktif masyarakat modern sekaligus mendorong adopsi pembayaran digital yang lebih luas.
Dalam rangka peluncuran pada 11–13 Juli 2025 di Pintu Timur Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Bank Mega menghadirkan berbagai program menarik, seperti pameran produk Garmin dengan diskon hingga 48%, promo tambahan untuk pembelian menggunakan Garmin Pay, diskon Rp 500.000 untuk pembelian minimal Rp 5 juta di booth Bank Mega x Garmin Pay, sesi workout, talk show, pemeriksaan kesehatan gratis, games berhadiah, lelang smartwatch Garmin dan lain-lain.
Untuk menghubungkan smartwatch Garmin dengan akun Bank Mega, pengguna cukup membuka aplikasi Garmin Connect, memilih perangkat di bagian kanan atas, lalu Garmin Pay, dan mengikuti langkah-langkah menambahkan kartu hingga verifikasi identitas.
Selanjutnya: Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu, 13 Juli 2025
Menarik Dibaca: Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu, 13 Juli 2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News