kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.980.000   15.000   0,76%
  • USD/IDR 16.810   20,00   0,12%
  • IDX 6.446   7,70   0,12%
  • KOMPAS100 927   0,91   0,10%
  • LQ45 722   -0,90   -0,12%
  • ISSI 206   1,64   0,80%
  • IDX30 375   -0,74   -0,20%
  • IDXHIDIV20 453   -1,23   -0,27%
  • IDX80 105   0,08   0,08%
  • IDXV30 111   0,28   0,25%
  • IDXQ30 123   -0,06   -0,05%

Bank Mega Terus Berinovasi Memacu Transaksi


Senin, 21 April 2025 / 18:37 WIB
Bank Mega Terus Berinovasi Memacu Transaksi
ILUSTRASI. Bank Mega menggelar bazaar kuliner istimewa bertajuk MEGA POP UP X FRESH GARDEN


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dina Hutauruk

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Mega menunjukkan komitmen kuat dalam memacu transaksi nasabah melalui transformasi digital dan inovasi berkelanjutan. Langkah-langkah strategis ini bertujuan untuk memberikan layanan perbankan yang lebih cepat, aman, dan nyaman bagi nasabah. 

Dengan memacu transaksi, bank milik penguasah Chairul Tanjung ini tak hanya mengharapkan pertumbuhan pendapatan berbasis biaya dan komisi alias fee based income (FBI), tapi juga mendorong pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK).

Terbaru, Bank Mega menggelar bazaar kuliner istimewa bertajuk MEGA POP UP X FRESH GARDEN. Acara ini berlangsung pada tanggal 21 April-2 Mei 2025 di kawasan Menara Bank Mega, Jakarta. Perhelatan ini merupakan bagian dari perayaan Ulang Tahun Bank Mega ke-56 yang jatuh pada tanggal 15 April 2025.

Mengusung konsep food bazaar, MEGA POP UP x FRESH GARDEN menghadirkan 23 merchant kuliner terkemuka yang menawarkan beragam pilihan hidangan populer dan kekinian. Pengunjung dapat menikmati sajian lezat hanya Rp 20.000 dengan  menggunakan metode pembayaran digital non-tunai Bank Mega, yakni Tap To Pay serta QRIS TAP M-Smile.

Baca Juga: Tabungan Haji Bank Mega Syariah Naik 15% di Bulan Maret 2025

Direktur Utama Bank Mega, Kostaman Thayib, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk komitmen Bank Mega untuk terus berinovasi dan relevan dengan kebutuhan masyarakat modern”

“Kami tidak hanya memberikan pengalaman kuliner yang menyenangkan dan terjangkau, tetapi juga kemudahan bertransaksi melalui teknologi pembayaran digital. Program ini diharapkan dapat menjadi hadiah yang menyenangkan dan memperkuat engagement bagi nasabah Bank Mega. 

Kegiatan MEGA POP UP x FRESH GARDEN turut menarik perhatian berbagai kalangan, termasuk para kreator konten. Salah satu kreator konten, Monica Fiolita turut hadir secara langsung di lokasi acara untuk menikmati sajian kuliner yang ditawarkan. 

“Ini merupakan pengalaman yang menarik. Tidak hanya dapat mencicipi berbagai jajanan kekinian dengan harga terjangkau, sistem pembayarannya pun sangat mudah dan efisien, hanya perlu tap atau scan menggunakan aplikasi M-Smile Bank Mega,” kata Monica.

Dalam rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-56, Bank Mega sebelumnya telah menyelenggarakan program Kejutan Seru Promo Ulang Tahun pada tanggal 15-16 April 2025 yang menawarkan potongan harga hingga 56% di berbagai merchant pilihan untuk transaksi menggunakan Kartu Kredit dan Kartu Debit Bank Mega, serta melalui kanal pembayaran digital. 

Baca Juga: Bank Mega (MEGA) Bakal Tebar Dividen Tunai Rp1,05 Triliun

Tak hanya itu, Bank Mega juga mengadakan rangkaian kegiatan sosial berupa Donor Darah dan mini Medical Check Up gratis yang ditujukan bagi masyarakat umum serta karyawan di lingkungan CT Corp, bertempat di Menara Bank Mega – Jakarta.  

Lalu bank ini juga melakukan pemeriksaan kesehatan gigi gratis menggunakan mobil sehat CT Arsa yang diadakan di Jakarta dan Bandung.
 
Melalui berbagai rangkaian kegiatan ini, Bank Mega berharap dapat terus memperkuat hubungan dengan para nasabah serta berkontribusi nyata dalam mendorong ekosistem keuangan digital di Indonesia.

Per Februari 2025, Bank Mega mencatatkan DPK sebesat Rp 86,06 triliun, meningskat dari Rp 85,8 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya. Perinciannya, deposito sebesar Rp 57,8 triliun, giro Rp 10,3 triliun, dan tabungan Rp 16,43 triliun. 

Selanjutnya: 12 Tips Investasi untuk Pemula agar Cerdas Memulai dan Mengelola Aset

Menarik Dibaca: 12 Tips Investasi untuk Pemula agar Cerdas Memulai dan Mengelola Aset

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×