kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BCA Finance patok laba stagnan tahun ini


Selasa, 17 Februari 2015 / 15:32 WIB
BCA Finance patok laba stagnan tahun ini
ILUSTRASI. 5 Makanan yang Pantang Dikonsumsi Penderita Asam Urat


Reporter: Christine Novita Nababan | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. PT BCA Finance optimistis menargetkan menyalurkan pembiayaannya tumbuh hingga 20% di sepanjang tahun ini. Namun, tidak demikian halnya dengan target laba bersih. Tahun ini, anak usaha PT Bank Central Asia Tbk dan BCA Finance Limited ini membidik mengantongi laba yang tidak berbeda jauh dari pencapaian sebelumnya.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan, realisasi laba bersih perseroan di sepanjang tahun lalu sebesar Rp 1,00 triliun. Sementara, target laba bersih tahun ini, yakni Rp 1,03 triliun. Padahal, dari sisi pembiayaan baru, pencapaian tahun lalu menyusut 15% menjadi Rp 22,43 triliun. Sedangkan, pembiayaan tahun ini dipatok tumbuh 20% atawa menjadi Rp 27 triliun.

"Karena, kami memiliki strategi menurunkan bunga kredit/pinjaman rata-rata 50 basis poin kepada nasabah mobil baru BCA Finance. Program pemangkasan bunga ini berlaku juga untuk tenor 1 - 4 tahun. Ini tentunya akan menggerus pendapatan kami tahun ini," ujar Roni Haslim, Direktur Utama BCA Finance, Selasa (17/2).

Apalagi, sambung dia, pembiayaan mobil baru masih mendominasi total pembiayaan perseroan. Yaitu, sekitar 66% dari total pembiayaan tahun lalu yang sebanyak 94.000 unit mengalir ke mobil baru. Sisanya, sebanyak 34% merupakan mobil bekas.

Oleh karenanya, BCA Finance getol melakukan efisiensi. Misalnya saja, terkait layanan pelanggan, perseroan menghadirkan aplikasi mobile. Perseroan juga berpuasa dalam memperluas jaringan kantor di tahun ini.

Perseroan akan mengoptimalkan aktivitas usaha pembiayaan konsumennya lewat 59 kantor cabang (termasuk kantor pusat) di 47 kota. Tidak hanya itu, perseroan juga akan maksimal menyalurkan pembiayaan lewat penempatan perwakilan di kantor cabang BCA.

"Faktor lain yang akan menopang perolehan laba tahun ini, yakni mempertahankan pembiayaan mobil bekas demi meraup bunga lebih tinggi. Kami juga akan menggelar bursa mobil bekas di Surabaya," terang Roni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×