Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan terus meningkatkan kolaborasi dengan perusahaan financial technology (fintech) untuk menggabungkan kekuatan dari masing-masing pihak sehingga bisa mendorong peningkatan ekonomi di Indonesia.
Salah satunya adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA). Bank swasta terbesar di Tanah Air ini sudah menjalin kerjasama dengan beberapa fintech, e-commerce dan digital start up dalam penyaluran kredit.
Hingga Mei 2021, BCA telah mencatatkan total penyaluran kredit melalui channeling dan partnership dengan e-commerce sebesar Rp 112,4 miliar.
"Penyaluran ini akan terus ditingkatkan demi mendukung kinerja UMKM Indonesia," kata Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA Hera F Haryn pada Kontan.co.id, Selasa (15/6).
Baca Juga: Sejumlah bank bersiap menggelar rights issue jumbo
Dia menambahkan, BCA mencermati bahwa perkembangan bisnis di era digital saat ini semakin pesat sehingga muncul beragam fintech untuk memenuhi beragam kebutuhan masyarakat. Perseroan melihat hadirnya fintech ini berhasil membuka pintu baru bagi perkembangan bisnis perbankan di Tanah Air.
Selain berkolaborasi dengan fintech, BCA juga menyalurkan digital loan secara selektif melalui Business Personal Loan yang merupakan salah satu produk atau layanan BCA.
Di samping kolaborasi channeling, BCA juga siap mendukung ekspansi bisnis fintech melalui anak usaha modal venturanya yakni PT Central Capital Ventura (CCV). Perusahaan ini memfokuskan pendanaan kepada perusahaan rintisan, fintech, insurtech, perusahaan berbasis Artificial Intelligence, cybersecurity, dan wealth management.
"CCV memiliki peran strategis dalam membangun kolaborasi dengan perusahaan berbasis teknologi dan digital dengan cara melakukan investasi ke perusahaan tersebut yang berpotensi untuk menjadi bibit unggul menuju perkembangan ekosistem berorientasi ekonomi digital Nasional masa depan." pungkas Hera.
Selanjutnya: Ada sejumlah saham yang jadi laggard IHSG, berikut prospeknya menurut analis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News