kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.180   20,00   0,12%
  • IDX 7.056   72,62   1,04%
  • KOMPAS100 1.055   15,00   1,44%
  • LQ45 829   12,33   1,51%
  • ISSI 214   1,30   0,61%
  • IDX30 423   7,18   1,73%
  • IDXHIDIV20 510   7,60   1,51%
  • IDX80 120   1,78   1,50%
  • IDXV30 125   0,87   0,70%
  • IDXQ30 141   2,08   1,49%

Bima Multi Finance jajaki obligasi Rp 200 miliar


Selasa, 11 September 2012 / 13:12 WIB
Bima Multi Finance jajaki obligasi Rp 200 miliar
ILUSTRASI. Petugas medis bersiap untuk memberikan vaksinasi kepada seorang karyawan bank di Sentra Vaksinasi Gotong Royong Perbanas, ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/PRAS.


Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. PT Bima Multi Finance menjajaki penerbitan surat utang senilai Rp 200 miliar. "Saat ini kami tengah mempersiapkan dan sedang dalam pemeringkatan," kata Presiden Direktur Bima Multi Finance Ninoy Matheus saat berbincang-bincang dengan wartawan di Jakarta, Selasa (11/9).

Ninoy menjelaskan, pihaknya belum menentukan kapan waktu yang tepat untuk menerbitkan obligasi tersebut. "Kami masih melihat kondisi pasar. Begitu marketnya bagus, langsung kami keluarkan. Antara tahun ini atau semester I 2013," tambahnya.

Bima Multi Finance menargetkan bunga dalam penerbitan obligasi ini antara 9%-10%. Sedangkan rata--rata bunga bank bisa sekitar 12%-13%. "Untuk tenornya standarlah antara satu hingga dua tahun," ujar Ninoy. Rencananya, hasil dana obligasi ini akan digunakan untuk modal kerja.

Perusahaan yang bergerak di pembiayaan kendaraan bekas sebenarnya sudah memilih penjamin emisi (underwriter). Sayang, Ninoy enggan menyebut dua penjamin emisi yang sudah mendapat mandat tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×